sumedang, DARMARAJA – Sinergisitas Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) di Kecamatan Darmaraja bisa mempercepat perkembangan usahanya.
Ketua Apdesi Kecamatan Darmaraja, Oo Somantri menegaskan, keberadaan bumdes di setiap desa perlu ada kerjasama yang baik untuk pertumbuhan usahanya.
Dia mencontohkan, Bumdes Ranggon Kecamatan Darmaraja optimis mengelola penggemukan domba. Usahanya itu saat ini tengah berlangsung, pihak bumdes pun bekerjasama dengan peternak.
Baca Juga:Kelompok Usaha Ini Sulap Daun Pandan Jadi Kerajinan, Pemberdayaan UMKM Binaan BRI Semakin BerkembangMayat Seorang Pedagang Ditemukan Tak Bernyawa di Samping Rel Kereta
“Saat ini Bumdes Ranggon tengah kelola penggemukan domba. Kalau bisa sinergi, usaha domba ini bisa dikerjasamakan dengan bumdes lain yang ada di Darmaraja,” kata Oo kepada awak media.
Dia menggambarkan, kalau Bumdes Ranggon sudah berjalan untuk penggemukannya, Bumdes lain bisa untuk memasarkan, suplay pembibitan dan penyediaan pakan penunjang seperti konsentrat.
“Dari satu usaha penggemukan domba saja bisa dikerjasamakan oleh 4 atau 5 Bumdes yang ada di Kecamatan Darmaraja,” katanya.
Pihaknya menilai, bisnis penggemukan domba cukup bisa diandalkan untuk mengembangkan usaha. Hal itu harus berimbas juga untuk masyarakat lebih luas.
Minimalnya, bisa bantu para petani ternak Domba untuk ikut usaha di dalamnya.
“Sepertinya mayoritas masyarakat di Darmaraja sudah memahami cara pemeliharaan domba, kenapa tidak hal itu dikembangkan dalam bentuk usaha yang lebih besar,” pungkasnya. (eri)