sumedang, KOTA – Sampah yang menumpuk di jalan Sebelas April Kota Sumedang cukup meresahkan warga yang melintas. Sampah tersebut dibiarkan menumpuk hingha terjadi polusi lingkungan.
Seorang pengendara Yadi yang sering melewati jalan tersebut mengatakan sampah yang menumpuk di pinggir jalan Sebelas April kemungkinan berasal dari warga sekitar.
“Mungkin ini sampah yang berasal dari warga sekitar. Hingga lama kelamaan menumpuk,” ujar Yadi kepada Sumeks, Kamis (7/4).
Baca Juga:Sumedang Bakal Jadi Tuan Rumah Muswil ICMI Jawa BaratPolsek Cimanggung Woro-Woro Ajak Vaksin Ngabuburit
Dikatakan, jika sampah tersebut terus menumpuk dan tidak dilakukan pengangkutan, maka akan menimbulkan polusi yang mengganggu warga sekitar dan para pengguna jalan.
“Kalau tidak cepat-cepat dibawa sampahnya kan ditakutkan adanya polusi yang menganggu pengguna jalan serta warga sekitar,” katanya.
Yadi berpendapat dirinya sangat ingin sampah yang berserakan itu segera diangkut sebab sangat menganggu pengguna jalan.
“Terganggu lah, jadi pemandangannya gak enak dilihat,” tandasnya.
Sementara itu, pengguna jalan lainnya Ani menuturkan dirinya sangat mengkhawatirkan sampah bekas pisang atau sampah lain yang berserakan di pinggir jalan. Dikhawatirkan, ketika kondisi jalan sedang basah dan tidak sengaja terlindas akan menyebabkan kecelakaan.
“Takutnya terlindas dan menyebabkan kecelakaan karena biasanya licin,” ujar Ani.
Dikatakan, seharusnya di tempat tersebut disediakan wadah untuk menampung sampah agar tidak berserakan dan menumpuk dipinggir jalan.
“Seharusnya ada tempat untuk menampung sampah. Supaya warga yang membuang sampah tidak seenaknya membuang di pinggir jalan,” pungkasnya. (wly)