sumedangekspres, BANDUNG – Banyak cara yang dilakukan pihak Satgas Citarum Harum agar dalam pelaksanaan tugasnya juga bisa dirasakan masyarakat.
Salah satunya dalam rangka mendukung ketahanan pangan, Subsektor -5 (Pembibitan) Satgas Citarum Harum Sektor 4/Majalaya melakukan sejumlah upaya. Salah satunya melakukan penanaman jahe merah.
Penanaman palawija ini dilakukan sebagai upaya pihak Satuan Tugas Satgas Citarum di Kampung Cidawolong RT 02/RW 14 Desa Biru Kecamatan Majalaya Kabupaten Bandung.
Baca Juga:Tarunajaya Serius Tangani SampahMAN 2 Sumedang Luluskan 118 Siswa
Selain melaksanakan penanaman jahe merah sekaligus perawatan, pihak Satuan Tugas juga melaksanakan kegiatan pembersihan dan pembenahan posko Satgas Citarum Harum.
“Penanaman jahe merah ini merupakan tahap kedua, setelah sebelumnya sudah dipanen dan memberikan manfaat yang cukup besar. Jahe merah itu bisa digunakan untuk obat-obatan tradisional dan kebutuhan lainnya,” kata Kepala Satuan Tugas Citarum Harum Kolonel Inf Mulyono HS, Kamis (23/6).
Menurutnya, selain penanaman jahe merah, juga ada cabe, pepaya, dan penanaman lainnya.
“Tanaman ini kan sangat bermanfaat bagi masyarakat juga. Makanya kita alokasikan agar penanaman dilakukan secara berkelanjutan agar manfaatnya dirasakan masyarakat di sekitar sungai Citarum ini,” pungkasnya. (aph)