sumedangekspres – Pembunuhan pengusaha papan bunga di Lampung sudah direncanakan oleh 4 pelaku.
Keempat pelakunya sudah ditangkap oleh aparat Polres Lampung Tengah, yaitu sang pacar gelapnya yang berinisial FK berumur 21 tahun, alias CA, BG berumur 22 tahun, AT 17 tahun dan AD 18 tahun.
Kapolres Lampung Tengah AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya menjelaskan bahwa dari keterangan para pelaku pembunuhan tersebut dilakukan pada hari Selasa 21 Juni 2022.
Baca Juga:MINYAK GORENG Ridwan Kamil: Kebijakan Pusat Lewat Aplikasi Peduli Lindungi Akan Disinkronisasi dengan Program Pemirsa BudimanCerita Kondektur yang Menolong Korban Pelecehan Seksual di KA Argo Lawu, Baru Tahu Setelah Viral
BG ialah pacar dari FK. Kemudian AT ialah adik dari BG yang ikut dalam pembunuhan tersebut. Sedangkan AD ialah rekan FT warga Kecamata Natar, Lampung Selatan.
“Pembunuhan terhadap korban Tarmizi, diduga direncanakan oleh pelaku FK alias CA,” kata Doffie, saat dihubungi, Rabu (29/6/2022).
Kronologi pembunuhan tersebut bermula FK menghubungi BG untuk berencana membunuh sang korban.
FK dan korban jajian untuk bertemu disebuah penginapan di Bandar Lampung denga tujuan ingin ke Pantai SebalangSebalang, Lampun Selatan pada Selasa 21 Juni 2022 malam.
Dalam perjalanan ke Pantai Sebalang, mobil yang dikendarai korban dan pelaku FK singgah di Kecamatan Panjang untuk menjemput pelaku BG, AT, dan AD.
Di lokasi itu, salah satu pelaku mencekik leher korban. Namun korban hanya pingsan.
Mengetahui korban belum tewas, para pelaku lalu menuju ke daerah Bekri, Lampung Tengah.
Baca Juga:Empat Provinsi dan Tujuh Kabupaten Raih Penghargaan Batas Desa 2022Ditemukan Mayat Pria di Kali Pasanggrahan Diduga Korban Pembunuhan
“Di lokasi ini, kepala korban dipukul menggunakan batu hingga tewas,” kata Doffie.
Untuk menghilangkan jejak pembunuhan, korban lalu dikuburkan di lokasi tersebut.
Usai menguburkan korban, para pelaku berpencar dan melarikan diri hingga akhirnya tertangkap oleh aparat kepolisian.
Untuk motif dan peran pelaku pembunuhan ini, baru akan diekspos Polres Lampung Tengah siang nanti.
Diberitakan sebelumnya, misteri kasus pengusaha papan bunga yang jasadnya ditemukan dalam kondisi mengenaskan di Lampung Tengah terkuak.
Aparat kepolisian setempat telah menangkap empat orang pelaku pembunuhan tersebut, satu orang adalah perempuan yang merupakan kekasih gelap sang pengusaha.
Kapolres Lampung Tengah AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya membenarkan para pelaku ditangkap secara berurutan sejak Senin – Selasa (27 – 28 Juni 2022).
Kasus pembunuhan berencana ini terungkap setelah jasad korban ditemukan pada Sabtu (25/6/2022) sore di area Danau Bekri, Kampung Sinar Banten, Kecamatan Bekri.