Sarang Bandar Narkoba di Balikpapan Digerebek Polisi, Pelaku Kabur

Sarang Bandar Narkoba di Balikpapan Digerebek Polisi, Pelaku Kabur
0 Komentar

sumedangeskpres – Meringkus seorang bandar narkoba berinisial G ini, jajaran Satresnarkoba Polresta Balikpapan dibuat kerepotan.

Sebab, saat sarang bandar narkoba yang berada di Kawasan Kariangau, Balikpapan Barat ini digerebek pada Senin (27/6/2022), polisi tidak menemukan pelaku.

Kasat Resnarkoba Polresta Balikpapan Kompol Roganda mengungkapkan, pihaknya telah memantau pergerakan di lokasi yang menjadi target operasi (TO) tersebut.

Baca Juga:Untuk Kepentingan Medis, Wapres Minta MUI Beri Fatwa Pedoman GanjaHendak Kabur ke Yogyakarta, Buron Kasus Penggelapan Senilai Rp559 Juta Ditangkap di Pelabuhan Bakauheni

Dengan menggunakan metode undercover untuk memastikan apakah benar adanya transaksi narkoba di lokasi itu atau tidak, ia bersama timnya pun sudah merencanakan penggerebekan di tempat tersebut.

“Lokasi sarang gembong narkoba yang berada di wilayah pesisir sekitar daerah Kariangau, Kecamatan Balikpapan Barat, Kota Balikpapan ini milik pelaku G yang jadi DPO kita. Kita sudah bergerak dari laut dan juga ada satu tim dari darat untuk memasuki tempat tersebut,” jelasnya.

Ia mengungkapkan, sarang narkoba tersebut dibangun dengan banyak sistem pertahanan yang menjaga dan sekaligus menyamarkan adanya aktivitas transaksi narkoba di balik dinding kayu itu.

Bandar narkoba tersebut tentu bukan pemain baru, sebab ia sudah menjadi target operasi petugas dan belum berhasil ditangkap.

“Bangunannya kayu, memiliki loket tempat transaksi yang terbuat dari pipa paralon. Ada pos pantau dan pos tinjaunya juga,” bebernya.

Dijelaskan bahwa saat melakukan transaksi, para pembali cukup memasukkan uang lewat pipa paralon tersebut dan bandar akan mengeluarkan narkotika jenis sabu. Sehingga pembeli tidak saling tatap muka.

“Sudah kita sisir semua di lokasi sarang gembong narkoba ini, namun tidak ditemukan siapa pun, kemungkinan sebelum kita datang, gembongnya sudah kabur duluan,” tuturnya.

Baca Juga:Telah Ditangkap Pembunuhan Siswi SMP DI Langkat2 Fakta Terkini Bos Barang Rongsokan Ditembak OTK di Sidoarjo

Meski belum berhasil meringkus bandar narkoba tersebut, pihaknya akan kembali menyusun strategi untuk melakukan penggerebekan terhadap sarang bandar narkoba itu.

Mengingat tindakan represif perlu digalakkan untuk menekan peredaran narkoba, khususnya di Kota Balikpapan. (PKL3/Salma)
Sumber:kompas.com

0 Komentar