sumedang, CIMANGGUNG – Seorang sopir ojek online bernama Dewa (33), warga Jalan Cilentah Dalam 3 RT 07 RW 08 Desa Burangrang Kecamatan Lengkong Kota Bandung dilaporkan menceburkan diri dari jembatan ke sungai Citarum, Selasa (4/10) sekitar pukul 11.45.
Sekitar pukul 12.30, Kantor SAR Bandung menerima informasi dari Kepolisian Katapang terkait kejadian orang tenggelam dan langsung menyiapkan satu tim rescue untuk melaksanakan pencarian.
Kepala Seksi Operasi dan Siaga, Supriono membenarkan adanya laporan orang menceburkan diri ke sungai. Medapati informasi itu, ,,pihaknya telah melakukan koordinasi ke pihak kepolisian serta potensi SAR di wilayah setempat untuk mengetahui perkembangan yang ada di lapangan.
Baca Juga:Pencocokan Data, Penerima Bantuan Tepat SasaranPastikan Pelayanan Puskesmas Berjalan Baik
Dia mengatakan seorang warga yang melihat kejadian tersebut langsung melaporkan ke pihak kepolisian setempat. Menurut informasi korban merupakan seorang driver ojek online.
“Atas laporan itu, Tim berangkat menuju lokasi kejadian dengan estimasi tim tiba pada pukul 14.15 atau sekitar 2 jam dari Basarnas ke lokasi kejadian,” jelasnya.
Dijelaskan Supriono, hari kedua Tim SAR gabungan kembali mengupayakan pencarian korban pada Rabu (5/10) hingga pukul 12.00 dengan hasil pencarian masih nihil.
“Sejak pukul 07.30 tadi pagi telah melaksanakan pencarian sesuai dengan rencana operasi SAR yaitu dengan membagi tim menjadi 2 SRU,” terang Supriono.
Ia menyebutkan sesuai dengan rencana operasi SAR SRU 1 melakukan Pencarian dari LKP (Last Known Position) sampai jembatan Daraulin Nanjung Margaasih menggunakan LCR BPBD sejauh 5 Kilometer dan SRU 2 Pencarian dari jembatan Daraulin Nanjung Margaasih sampai jembatan Leuwisari Nanjung menggunakan LCR Basarnas sejauh 4KM.
“Hingga saat ini tim SAR Gabungan masih melakukan pencarian terhadap korban. Berdasarkan informasi dari tim di lapangan korban bernama Dewa alias Asep Sutaryat (34),” terangnya. (kos)