sumedang, KOTA – Jalan di Perumahan Grand Padasuka RT03 RW 06, desa Padasuka Kecamatan Sumedang Utara, Ambrol terbawa arus air sungai Cisugan 11 rumah warga terancam.(24/10)
Alliran sungai Cisugan yang bermuara ke sungai Cipeles hancurkan Dinding pembatas hingga jalan sepanjang 25 meter.
Ketua RT Mamay Sukmayati menjelaskan kejadian jalan yang ambrol tersebut terjadi pada pukul 16.30 ketika hujan yang cukup deras menerjang area Sumedang Kota, dirinyapun telah menduga akan kejadian tersebut.
Baca Juga:Akhir Bulan, Seksi II dan III Tol Cisumdawu Siap DibukaDewan Minta Tindak Tegas Penjual Obat Sirup Anak
“Tadi setengah lima kejadian, alirannya kenceng ada, saya sudah curiga karena jalan sama dindingnya udah retak retak,” jelas Mamay.
Dikatakannya ada sekitar 11 rumah yang terancam akibat adanya kejadian tersebut.
“Disini ada sebelas rumah rumah yang terancam, saya juga sebelum kejadian ini telah meminta beronjong ke desa tapi belum sampai sekarang, ini harus cepet cepet takutnya merambat jadi saya udah laporan ke PUPR,” ungkap Mamay.
Bukan yang pertama area tersebut sebelumnya pernah di terjang banjir sebanyak 2 kali dengan ketinggian di perkirakan 50cm meter.
Pusdalop BPBD Sumedang, Yuyu Rahayu mengatakan pihaknya langsung terjun untuk melihat dan melakukan asesmen di lokasi tersebut.
“penanganan sementara, dikarnakan debit air yang masih deras hingga saat ini kita pasang dulu garis bahaya agar tidak ada yang mendekati bibir sungai,” ungkap Yuyu
Yuyu juga menghimbau bagi yang memiliki kendaraan roda 4 tidak bisa melalui jalur tersebut dikarnakan takutnya ada penambahan amborlnya jalan
“kemungkinan bisa meluas melihat retakan retakan yang ada, ini harus segera di lakukan oenanganan agar tak meluas,” singkat Yuyu. (kga)