sumedang, KOTA – Perbaikan jalan penghubung antara Desa Girimukti dan Desa Ciherang yang berlokasi di Perumahan (Perum) Jamban RT 03 RW 02 Desa Girimukti Kecamatan Sumedang Utara tidak lepas dari peran serta Pemerintahan Desa dan kerja bhakti warga. Dimana, anggarannya bersumber dari Bantuan Provinsi (Banprov) anggaran Sarana dan Prasarana (Sarpras) Desa Gimukti.
Hal ini disampaikan Kasi Kesejahteraan (Kesra) Desa Girimukti Supriatna didampingi Sekretaris Desa Gimukti Intan Yuliati kepada Sumeks, Kamis (24/11)
“Perbaikan Jalan Perum Jamban dengan panjang 220 m, lebar 2,5 m ketebalan 3 Cm dengan material yang dipakai yaitu hotmix. Untuk anggaran perbaikanya bersumber dari dana Banprov anggaran dana Sarpras,” katanya.
Baca Juga:Sukajaya Gelar Penyaluran BansosHarga Daging Ayam Potong dan Telur Ayam Stabil
Kata dia, dalam pelaksanaanya untuk hotmix itu dikerjakan oleh pihak ketiga. Akan tetapi, pemerintahan Desa Girimukti yang didukung oleh warga RW 01 dan RW 02 mengadakan program padat karya, yaitu kerja bhakti untuk membenahi saluran air.
“Supaya dalam pengerjaan dan setelah setelah perbaikan jalan hotmix tersebut, jalan tidak gampang rusak. Karena, luapan air hujan dari saluran air pinggiran jalan tidak meluap ke badan jalan,” sambung Supriatana.
Kata Supriatna, aspirasi warga RW 02 dan RW 01 Desa Girimukti sangat mendukung dan antusias dengan perbaikan jalan tersebut. Karena, jalan tersebut merupakan salah satu jalan akses warga yang menuju ke areal pertanian atau jalan usaha tani. “Juga, satu-satunya jalan menuju akses jalan yang tembus ke wilayah Desa Ciherang, bisa diselesaikan sesuai dengan target waktu dan anggaran yang dicanangkan,” katanya.
Supriatna berharap, dengan perbaikan jalan Perum Jamban tersebut mobilitas produktivitas warga berjalan lancar. Serta, bisa meningkatkan perekonmian warga khususnya warga masyarakat Desa Girimukti yang bergerak di bidang pertanian. (ahm)