Wisata Taman Endog Sumedang

Wisata Taman Endog Sumedang
Wisata Taman Endog Sumedang (ist/ihategreenjello)
0 Komentar

sumedangekspres – Wisata Taman Endog Sumedang merupakan salah satu wisata yang berada tepat di Jalan Mayor Abdurachman, Talun, Sumedang Utara, Kotakaler, Kabupaten Sumedang.

Taman yang berada di tengah-tengah kota ini selalu ramai pengunjung setiap harinya. Entah itu untuk sekedar istirahat ataupun untuk mengambil foto.

Endog memiliki arti dalam Bahasa Indonesia yaitu Telur. Dinamakan demikian karena ditengah-tengah taman itu ada tugu berbentuk Telur yang sangat besar dengan dibawahnya terdapat dua tangan sebagai penyangga.

Baca Juga:Mengenal Neneng Wulandari, Pemeran Endah di Film Imperfecf The SeriesTempat Ngopi Hits Di Majalengka. Sejuk Banget

Taman Endog juga merupakan salah satu tempat yang dijadikan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di Sumedang.

Selain itu, Taman Endog juga mempunyai tempat parkir yang begitu luas.

Karena berada di pusat perbelanjaan kota Sumedang, tak jarang orang-orang hanya ikut untuk parkir saja.

Di pinggir Taman Endog juga terdapat para pedagang kaki lima. Jadi anda tidak perlu jauh-jauh mencari makanan atau minuman untuk sekedar melepas dahaga.

Taman Endog dibangun pada tahun 1990 oleh Pemerintah Kabupaten Sumedang pada masa itu.

Selanjutnya pada tahun 2009 telah dilakukan renovasi dengan anggaran menghabiskan 50 juta rupiah.

Untuk pengelolaannya ada di Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Kabupaten Sumedang.

Baca Juga:Hari Potong Kuku Yang Baik Menurut Islam Berikut UrutannyaTempat Wisata Populer Di Jatinangor Sumedang. Bak Di Negeri Dongeng

Dilansir dari laman sumedangtandang.com, fungsi Taman Endog sebagai area parkir ditegaskan dengan adanya Surat Keputusan Bupati Sumedang No. 551/22/Sk. 26-DLLAJ/1998.

Taman ini dibangun untuk menjadi simbol yang menjelaskan mengenai wawacan Endog sapatalang.

Maksudnya, di dalamnya memiliki isi mengenai proses penciptaan alam semesta oleh Tuhan Yang maha Esa.

Ternyata Sunedang bukan hanya tahu nya saja, terdapat tugu yang menjadi ikonik kota Sumedang. Wisata Taman Endog Sumedang

0 Komentar