sumedangekspres – 5 Makanan Khas Majalengka, Cocok Untuk Dijadikan Oleh Oleh!
Majalengka, kota yang selain mempunyai kekayaan alam yang indah juga ternyata punya sederet makanan khas yang menggugah selera.
Makanan ini tentunya sangat cocok dijadikan oleh-oleh untuk keluarga di rumah.
Berikut 5 makanan khas Majalengka yang bisa dijadikan oleh-oleh. Jangan lupa mampir ke Majalengka sebelum menuju ke kampong halaman anda.
Baca Juga:Wisata Taman Bunga Nusantara, Tempat Hunting Kece Di CianjurDevoyage Bogor, Tempat Wisata Hits Ala Negeri Eropa
- Jalakotek
Kecamatan Maja merupakan daerah yang terkenal penghasil Jalakotek yang lezat.
Sebarannya pun merata mulai dari desa Paniis, Maja Utara, Maja Selatan hingga Pasanggrahan.
Jalakotek merupakan makanan khas Majalengka berbahan dasar aci dan tahu yang sudah dibumbui.
Makanan ini mirip dengan kue pastel dan paling nikmat disantap ketika masih hangat.
- Mangga Gedong Gincu
Rasa mangga yang manis segar serta bentuknya yang menggemaskan, mangga gedong gincu ini telah menjadi industri di Kabupaten Majalengka.
Mangga gedong gincu ini merupakan salah satu ikon Majalengka selain kecap.
Buah ini juga sudah diekspor ke berbagai Negara seperti, Arab Saudi, Jepang, Korea, dsb.
Baca Juga:Rainbow Garden, Taman Hiburan Hits Di BekasiTempat Wisata Terasering Sawah Nangklak Majalengka, Sejuk Dan Damai!
Di Majalengka sendiri anda bisa mendapatkan mangga ini di pinggir jalan karena cukup banyak penjualnya.
- Oncom Goreng
Oncom goreng khas Majalengka berbeda dengan oncom khas Bandung.
Apabila oncom goreng Bandung bentuknya besar dan dilapisi terigu, sementara di Majalengka bentuknya kecil dan memakai bumbu serta bawang goreng.
Oncom ini bentuknya seperti tempe tapi berwarna merah kejinggaan karena terbuat dari kacang tanah dan di fermentasi oleh bakteri yang berbeda dengan tempe.
Makanan ini sangat cocok dijadikan camilan atau lauk untuk makan.
- Kecap Majalengka
Selain rasanya yang manis dan gurih, Majalengka juga menjadikannya ikon selain mangga gedong gincu.
Kecap Majalengka tentunya sudah cukup terkenal di kalangan masyarakat.
Dengan banyaknya merek, kecap ini cukup melegenda hingga saat ini.
Kecamatan Cigasong merupakan sentra penghasil kecap di Majalengka.
- Ampas Kecap
Makanan ini terbuat dari sisa kacang kedelai, sisa hasil pemrosesan pembuatan kecap.
Rasanya sangat gurih, sangat cocok untuk dikonsumsi sebagai teman nasi.
Banyak warung sunda yang menyediakan lauk ampas kecap ini, karena merupakan salah satu makanan favorit.