Persiapan Diskusi dengan Penuh Percaya Diri!

Persiapan diskusi dengan penuh percaya diri
Persiapan diskusi dengan penuh percaya diri(tangkapan layar/freepik)
0 Komentar

sumedangekspres– Persiapan diskusi dengan penuh percaya diri, diskusi merupakan rutinitas yang tampaknya tidak bisa dihindari setiap minggunya atau bahkan setiap harinya. Dikarenakan ada banyak kegiatan yang butuh evaluasi, masukan dari ide-ide baru dan masalah yang harus diatasi.

Persiapan diskusi dengan penuh percaya diri, jika kamu hanya diam dan terpaku saja dalam meeting kamu pasti merasa aneh, untuk itu bila kamu ingin terlihat cerdas saat diskusi di kantor atau forum resmi lainnya, bisa coba praktikkan hal ini ya.

1. Datang dengan Penuh Persiapan

Diadakannya meeting atau rapat pasti karena ada yang perlu untuk dibahas dan sebelum dimulai, seluruh anggota rapat biasanya sudah mengetahui topiknya. Dengan berbekal topik yang diketahui itu, bisa digunakan oleh Beauties untuk mencari tahu lebih banyak hal yang berkaitan, sehingga saat rapat bisa memberikan komentar atau ide yang bagus.

Baca Juga:Zodiak yang Ramah Sekali!Ketika Cinta tak Mengenal Usia, Kepergok Selingkuh dengan Mertua!

Sehingga, ketika diskusi kamu memiliki kesempatan untuk membicarakan mengenai ide-ide yang menarik perhatian atasan atau bos, fokus pada pembahasan itu bisa lebih lanjut dan image Beauties pun tentu menjadi lebih cerdas.

2. Berikan Kesan Pertama yang Meyakinkan
Saat bertemu dengan orang lain tentu saja kesan pertama yang ditampilkan sangatlah penting. Jadi, saat meeting apalagi dengan orang yang baru pertama kali ditemui, cobalah untuk berpenampilan rapi dan mengesankan

Bisa juga ditambah dengan mengenakan kacamata supaya terlihat lebih cerdas. Mengutip dari Entrepreneur, untuk menciptakan kesan pertama yang baik, datanglah tepat waktu atau lebih awal dan sapalah rekan meeting sambil tersenyum hangat sambil berjabat tangan.

3. Mengangguk-nganguk Sambil Mencatat

Membawa buku catatan saat meeting dan mengangguk saat menulis apa yang dibicarakan bisa memberikan kesan b teliti, memperhatikan dan cerdas. Tapi, juga jangan terlalu fokus menulis semua yang dikatakan, tulislah poin-poin utama yang menjadi permasalahan. Catatlah satu kata yang penting dari kalimat yang Beauties dengar. Namun, harap hati-hati jika ada yang bertanya, jawablah hanya sedikit untuk catatan pribadi dan bilang bahwa seharusnya ada yang mencatat keseluruhan rapat, seperti notulen contohnya.

0 Komentar