Warung Nasi SPG merupakan tempat makan streetfood yang terkenal dengan ayam goreng serundengnya. Mereka juga buka di daerah Dipatiukur yang pastinya diserbu kalangan muda-mudi mahasiswa. Di sini konsepnya self-service di mana kamu bisa mengambil sendiri nasi hangat, ayam goreng serundeng, sayuran, dan sambal cabe ijo yang pedas gurih.
Selain rasanya yang enak, harga yang di bandrol warung nasi ayam SPG sangat terjangkau alias murah pisan dan mengenyangkan.
Alamat: Jl. Dipatiukur No. 116, Dipatiukur, Bandung.
5. Sei Sapi Lamalera
Bagi penggemar kuliner sei sapi Bandung, pastinya gak asing lagi dengan tempat makan Sei Sapi Lamalera. Lokasinya ada di Jalan Bagusrangin yang masih dekat dengan area Dipatiukur. Pilihan dagingnya dari mulai sapi, ayam, lidah hingga iga sapi. Untuk menikmatinya tersedia pilihan sambal lu’at, kecombrang, andaliman, matah, rica-rica, lada hitam, hingga arsik dan woku.
Alamat: Jl. Bagusrangin No. 24A, Dipatiukur, Bandung.***