sumedangekspres – Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jatim (Jawa Timur), terpeleset saat sedang melakukan inspeksi di Jembatan Kaca Bromo, Desa Ngadisari, Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, pada Rabu, 15 Februari 2023.
Gubernur Khofifah didampingi oleh sejumlah pejabat di Pemprov Jatim. Kemudian Khofifah mencoba sensasi berjalan di atas Jembatan Kaca Bromo.
Awalnya Supoyo, anggota DPR RI, yang terpeleset. Saat itu posisi Supoyo tepat di belakang Khofifah.
Baca Juga:Lesti Kejora Pamer Mobil Mewah, Begini Tanggapan NetizenTranslate yang Akurat: Gratis dan Unlimited Kata! Ini Beda dengan Translate yang Tetangga
Nah pada saat itu kaki Supoyo mengenai kaki Khofifah. Sehingga Khofifah pun ikut terpeleset. Dan pejabat lain pun membantunya.
Diketahui bahwa wilayah Sukapura sempat hujan dan kedapatan angin kencang. Karenanya Khofifah berjalan diatas Jembatan Kaca tanpa menggunakan alas kaki.
Sebelum Gubernur Jatim itu terpeleset, sejumlah petugas dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPERA) sudah menyerok air sisa hujan Jembatan Kaca itu dengan pel karet.
Meskipun terpeleset, Gubernur Khofifah tidak mengalami cedera. Khofifah bahkan berjalan kembali hingga ke bagian tengah jembatan kaca.
“Jembatan Kaca ini bakal menjadi spot luar biasa untuk kawasan Bromo. Tentu, ini akan mendorong wisata Bromo semakin berkembang yang berdampak bagi masyarakat setempat,” kata Pemprov Jatim.
Diketahui juga, jembatan kaca bromo dibangun untuk wisata di kawasan Bromo. Jembatan kaca Bromo pun tentu sudah dilakukan uji beban atau loading test. Dan hasilnya jembatan kaca itu aman digunakan.
“Pertama kami tes saat beban nol, kemudian lima puluh persen, seratus persen, turun lagi ke lima puluh persen, hingga kembali ke nol persen. Hingga kini hasilnya aman.” kata Budi.
Begini komentar netizen yang dilansir dari Instagram @faktanyagoogle:
Baca Juga:Web Desain Grafis Free: Presentasi, Foto, Video, CV, Media SosialDownload Yacine TV Bisa Nonton Piala Dunia!
“Jembatan kaca kok turun?” tulis akun @fch***
“iya kaya prosotan jdnya ngga sih kalo menurun gt? Kaca loh itu, di ubin basah yg ada grenjelannya aja kepleset kan” lanjut akun itu.
“Jadi penasaran, siapa teknik sipil yg disewa..” kata akun @yas***
“Yang bikin ide itu siapa sih… namanya kaca kan jelas licin. Kepleset masuk jurang… tumpes dah. Mana belum nikan dan belum dapat warisan.” tulis netizen @daa***