Gudang Rongsok Terbakar, Rugi Ratusan Juta

Gudang Rongsok Terbakar, Rugi Ratusan Juta
0 Komentar

sumedangekspres- Gudang rongsok ludes terbakar, akibatkan kerugian ratusan juta rupiah. Damkar Sumedang menerima laporan adanya kebakaran di gudang rongsok, yang terletak di Kelurahan Situ, Kecamatan Sumedang Utara, Senin (6/3) pukul 00.15 WIB.

Mengunakan peralatan lengkap, pihak damkar langsung bergerak mendatangi lokasi. Proses pemadaman pun berlangsung lancar, dengan waktu sekitar satu setengah jam api berhasil dipadamkan.

Arifin Kepala UPTD Damkar Sumedang Utara menceritakan, butuh waktu lebih dari satu jam untuk memadamkan api. Diketahui, luas gudang rongsok yang terbakar sekitar 365 meter persegi, bersisi matrial rongsok.

Baca Juga:Bangkitkan Semangat, Sekda Gelar Apel KreatifSeharian Mati Listrik, Warga Kecewa Tidak Ada Pemberitahuan

“Proses pemadaman tidak ada kendala, hanya saja cukup banyak matrial yang terbakar. Sehingga untuk memadamkan api, butuh waktu lebih dari satu jam,” kata Arifin.

Arifin mengungkapkan, hingga kini, belum terindentifikasi penyebab kebakaran. Namun, pihaknya akan mencari penyebab kebakaran.

“Untuk sementara ini, indikasi kebakaran masih belum bisa dipastikan,”katanya.

Lebih jauh Arifin menghimbau, bagi pemilik gudang rongsok maupun gudang lainnya, terutama yang menyimpan barang mudah terbakar, diharapkan ada untuk menyediakan alat pemadam api, atau racun api. Penyediaanya pun harus disesuaikan dengan luas dan jumlah materi yang ada.

“Saya harap, semua tempat penyimpanan atau gudang yang menyimpan barang mudah terbakar, harus menyediakan alat pemadam api. Jadi dalam kondisi darurat, alat bisa digunakan untuk tindakan awal,” kata dia.(eri)

0 Komentar