Diskominfo Jabar Bentuk Komunitas Alumni Candradimuka Jabar Coding Camp: Siap Wadahi Peningkatan Kapasitas 1.452 Calon Talenta Digital

Diskominfo Jabar Bentuk Komunitas Alumni Candradimuka Jabar Coding Camp: Siap Wadahi Peningkatan Kapasitas 1.452 Calon Talenta Digital
Diskominfo Jabar Bentuk Komunitas Alumni Candradimuka Jabar Coding Camp: Siap Wadahi Peningkatan Kapasitas 1.452 Calon Talenta Digital
0 Komentar

“Kami dari perwakilan pengurus diberikan workshop untuk mempelajari bagaimana merintis suatu komunitas, sehingga bisa berjalan dengan baik dan benar. Diajarkan menentukan parameter, baseline , legalitas, cara membuat program yang tepat, dan blueprint bagaimana komunitas tersebut harus berkembang”, ungkap Hansen.

Tak hanya itu, mereka juga dibekali dengan kemampuan dalam manajemen dan mengolah data oleh tim data JaDigital Service. Hal ini perlu dilakukan agar mereka dapat berdaya dalam mengolah data alumni, sehingga tata kelola data dalam komunitas dapat berjalan dengan baik.

Tata kelola data yang baik perlu dilakukan agar segala bentuk program dan keputusan komunitas berdasarkan data sekaligus dapat membantu stakeholder mereka dalam mendapatkan data yang akurat terkait perkembangan para alumni CJCC.

Baca Juga:Aplikasi Game Membayar Saldo E-wallet dan ShopeeLirik Lagu Buka Mata Hati – Lesti Kejora : Dunia seakan hanya tentang uang dan harta

Sementara, dari pihak mitra program CJCC yang diwakilkan oleh Luthfie Alfianto dari SanberCode memberikan apresiasi bagi Pemda Provinsi Jawa Barat karena telah memberikan perhatian lebih kepada para alumni CJCC.

“Gathering Komunitas Alumni JCC ini merupakan salah satu ikhtiar yang sangat luar biasa dari JDS mewakili Pemda Provinsi Jawa Barat. Sebuah concern yang dikasih 100% lah buat komunitas ini”, ucap Luthfie.

Ia berharap, komunitas ini menjadi wadah untuk berkembangnya para alumni sehingga mereka dapat berkontribusi untuk memajukan daerahnya masing–masing.

“Dengan adanya komunitas ini saya rasa menjadi satu wadah untuk berkembang.  Setelah pelatihan selesai, gak selesai begitu saja, mereka bisa terus berkembang lebih lanjut, sehingga bisa menjadi tech talent yang sangat bisa berkontribusi di kemudian hari,” pungkas  Luthfie. (Jabar Digital Service)

0 Komentar