Cegah Stunting : Alita Kembangkan Aplikasi e-Simpati untuk Memonitor Ibu Hamil

Cegah Stunting : Alita Kembangkan Aplikasi e-Simpati untuk Memonitor Ibu Hamil
Cegah Stunting : Alita Kembangkan Aplikasi e-Simpati untuk Memonitor Ibu Hamil (telkomsel.com)
0 Komentar

sumedangekspres – Simpati atau sistem pencegahan stunting yang merupakan salah satu program Sumedang Digital Region merupakan hasil kerja sama Pemerrintah Kabupaten Sumedang dengan Telkomsel.

Dengan Aplikasi SIMPATI tersebut diharapkan dapat menjadi salah satu untuk cegah stunting di Kabupaten Sumedang dalam sisi pengumpulan serta pelaporan data balita yang berkaitan dengan hal tersebut.

PT Alita akan berkolaborasi dengan Pemerintahan Sumedang untuk pengembangan aplikasi e-simpati guna mencegah stunting.

Baca Juga:ChatGPT Down: Masyarakat Keluhkan OpenAI Tidak BerfungsiKamu Dapat Melakukan Hal Berikut dengan Memanfaatkan GPT-4

Dikutip dari sumedang.ruber.id rencana pengembangan aplikasi e-Simpati tersebut rencananya akan dibahas dalam pertemuan antara Bupati Sumedang dengan Direktur PT. Alita.

Aplikasi yang akan dikembangkan merupakan tahap selanjutnya dari aplikasi e-Simpati.

Di mana nantinya, akan terhubung gelang elektronik berbasis GPS dan bluetooth untuk memonitor kondisi kesehatan ibu hamil dalam mencegah anak stunting.

Direktur PT Alita, Teguh Prasetya menyampaikan, pihaknya sangat berterima kasih bisa ikut terlibat berkontribusi dalam gerakan nasional Zero Stunting. Khususnya, pencegahan dari hulu yaitu memonitor ibu hamil.

Alita menyatakan akan berkomitmen untuk selalu bisa mendukung gerakan Sumedang, dengan gerak cepat dan prototyping yang telah dimulai.

Dan mudah-mudahan, kita bisa melihat sesuai target yang akan dirancang Bupati, ungkap Teguh Prasetya selaku Direktur PT. Alita.

Sementara itu, Bupati Sumedang H Dony Ahmad Munir mengaku bersyukur bisa bekerjasama dan berkolaborasi dengan Alita. Terkait dengan pencegahan stunting terintegrasi dari hulu.

Dony mengatakan, ibu hamil nantinya akan diberikan gelang untuk mengukur kondisi kesehatannya. Mulai dari tekanan darah, sampai detak jantung yang akan terkoneksi langsung dengan Command Center.

Baca Juga:Daftar Lengkap Fitur Canggih OpenAI GPT-4OpenAI Rilis GPT-4 dapat Menganalisa Gambar!

Jika terdapat gangguan kesehatan pada ibu hamil, gelang otomatis akan memberikan sinyal lokasi. Untuk dilakukan penanganan oleh petugas medis dengan memberikan asupan gizi, obat dan vitamin.

H Dony Ahmad Munir menyatakan bahwa sekarang sudah terdapat gelang ibu hamil yang bekerja sama dengan dibantu oleh PT. Alita.

0 Komentar