Doa Tidak Sengaja Menabrak Kucing

Doa Tidak Sengaja Menabrak Kucing
Sumber: iStock
0 Komentar

sumedangekspres – Kamu yang lagi baca artikel ini, pasti sedang mencari bagaimana caranya baca doa tidak sengaja menabrak kucing kan? Tenang kalau kamu baca artikel ini sampai habis, dijamin nemu bacaannya.

Sebagian masyarakat Indonesia masih percaya bahwa menabarak kucing merupakan kejadian yang mendatangkan kesialan atau hal yang buruk akan terjadi.

Meskipun tidak sengaja melakukannya, orang akan tetap merasa takut dan bersalah.

Baca Juga:Lirik TXT – Hitori No Yoru (ひとりの夜) TerjemahanLirik TXT – Tinnitus (latin, hangul)

Segala sesuatu yang terjadi di dunia ini sudah menjadi ketentuan Allah SWT, sehingga mitos menabrak kucing tidak perlu dipercaya.

Kamu tidak usah khawatir, karena Rasulullah SAW telah mengajarkan doa tidak sengaja menabrak kucing kepada umatnya agar terhindar dari rasa khawatir mengalami kesialan.

Sebelum mengetahui lebih lanjut bacaan doa nya, yuk disimak dulu hukum menabrak kucing menurut ajaran Islam:

Hukum Menabrak Kucing Menurut Pandangan Islam
Menurut Majalah Cat And Dog Edisi 12 (Juni – Juli 2017), menabrak kucing secara tidak sengaja hingga mati tidak akan menimbulkan dosa bagi pelakunya.

Hukum ini berlaku untuk semua perbuatan yang memang tidak sengaja.

Dalam surat Al-Ahzab ayat 5, Allah berfirman:

وَلَيْسَ عَلَيْكُمْ جُنَاحٌ فِيمَا أَخْطَأْتُمْ بِهِ وَلَكِنْ مَا تَعَمَّدَتْ قُلُوبُكُمْ وَكَانَ اللَّهُ غَفُورًا رَحِيمًا
“Dan tidak ada dosa atasmu terhadap apa yang kamu khilaf padanya, tetapi (yang ada dosanya) apa yang disengaja oleh hatimu. dan adalah Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.”

Hal ini juga dijelaskan lebih lanjut oleh Rasulullah SAW dalam sebuah hadist.

Dijelaskan bahwa Allah SWT akan mengampuni kesalahan umat Muslim akibat kekeliruannya.

Baca Juga:Amalan Bulan Ramadhan Ketika HaidLirik ATEEZ – Answer (Latin, Hangul, & Terjemahan)

إِنَّ اللهَ تَجَاوَزَ لِي عَنْ أُمَّتِي الْخَطَأَ وَالنِّسْيَانَ وَمَا اسْتُكْرِهُوْا عَلَيْهِ
“Sesungguhnya Allah membiarkan (mengampuni) kesalahan dari umatku akibat kekeliruan dan lupa serta keterpaksaan.” (HR. Ibnu Majah dan Al Baihaqi)

Doa Tidak Sengaja Menabrak Kucing

Dilansir dari website Nahdlatul Ulama (NU), Imam Abu Daud dalam kitab Marasil pernah menjelaskan bahwa ada doa yang dapat diamalkan oleh umat Muslim ketika merasa khawatir  karena mitos dan takhayul.

Berikut ini bacaannya:

أَناَ عَبْدُ اللهِ مَاشَاءَ اللهُ لاَقُوَّةَ الاّ باللهِ لَايَأْتِى بِالْحَسَنَاتِ الاّ اللهُ وَلَا يُذْهِبُ السَّيِّئَاتِ اِلاَّ اللهُ أَشْهَدُ أَنَّ اللهَ عَلىَ كُلِّ شَيْئٍ قَدِيْرٌ
“Aku hamba Allah, segala sesuatu atas kehendak Allah, tiada kekuatan melainkan dari Allah, tidak ada yang mendatangkan kebaikan kecuali Allah, dan tidak ada yang menghilangkan keburukan kecuali Allah. Aku bersaksi bahwasannya Allah Maha Mampu atas segala sesuatu.”

0 Komentar