sumedangekspres – Estimasi Biaya Hidup Mahasiswa Di Bogor Versi 2023. Menjadi mahasiswa adalah tantangan bagi setiap orang yang sedang menjalani bangku perkuliahan. Segala aspek akan dipertimbangkan, mulai dari waktu, tenaga, pikiran dan segi biaya hidup menjadi mahasiswa. Belum lagi dikaitkan dengan kebutuhan kampus dan juga kebutuhan pribadi.
Apalagi mahasiswa Bogor, yaps menjadi mahasiswa yang tinggal di kota Bogor tentu banyak sekali yang harus diperhitungkan. Bogor merupakan kota yang dekat dengan ibukota Jakarta. Namun, Bogor seringkali disebut kota hujan karena suasana kota yang sejuk dan dekat dengan area puncak.
Untuk itu, yuk simak estimasi biaya hidup jadi mahasiswa di Bogor buat kamu yang akan tinggal di kota hujan tersebut!
1. Tempat tinggal
Baca Juga:Sekilas Mengenal Universitas Pakuan Bogor, Syahrini Alumninya Lho!Daftar Universitas Terbaik Di Bogor 2023
Sebelum ke Bogor, kamu sudah harus mempertimbangkan pemilihan tempat tinggal. Ada beberapa hal yang bisa kamu pertimbangkan terkait pemilihan tempat tinggal, seperti harga, jarak ke kampus, fasilitas, dan kondisi lingkungan yang berhubungan dengan kenyamanan ketika kamu tinggal.
Tersedia beberapa pilihan tempat tinggal di Bogor, ada indekos alias kos-kosan, rumah kontrakan, hingga apartemen. Namun, sebelum memilih, lagi-lagi perlu kamu sesuaikan dengan kondisi dan kebutuhanmu.
Pilihan paling favorit bagi mahasiswa adalah kos-kosan yang rentan harganya mulai dari Rp700.000 sampai dengan Rp2.000.000 per bulan. Variasi harga tersebut menunjukkan perbedaan fasilitas, luas kamar, dan kemudahan akses yang ditawarkan.
Selain itu, untuk mendapatkan tempat tinggal, kamu juga bisa berkomunikasi dengan pihak kampus. Biasanya ada kampus yang menyediakan fasilitas tempat tinggal dengan harga terjangkau bagi mahasiswa dari luar kota, atau tergantung kamu kuliah dimana. Biasanya ada kampus yang menyediakan asrama untuk jadi tempat tinggal mahasiswanya.
2. Makanan
Untuk kebutuhan makan dan minum di Bogor, kamu tidak perlu khawatir, soalnya ada banyak warung makan yang menyediakan makanan enak dan harganya sangat ramah di kantong mahasiswa. Dengan uang Rp10.000, kamu sudah bisa makan kenyang lho! Eits, tapi kalau kamu ingin lauk atau sayuran lebih, pastinya kamu harus menambah beberapa ribu rupiah. So, kalau dihitung-hitung, kamu hanya butuh mengeluarkan uang sekitar Rp30.000 sampai dengan Rp45.000 untuk biaya makan 3 kali sehari.