Misteri Dibalik Angka Tujuh Dengan Garis Tengah

Misteri Dibalik Angka Tujuh Dengan Garis Tengah
Misteri Dibalik Angka Tujuh Dengan Garis Tengah (Istimewa/KASKUS)
0 Komentar

Selanjutnya, bilangan India ini diadopsi oleh bangsa Persia dan bangsa Arab. Salah satu orang yang paling berjasa menyebarkan sistem bilangan India ke Persia adalah Mohammed ibn-Musa al-Khwarizmi. Yup! Ia adalah matematikawan terkenal yang berhasil menciptakan aljabar.

Nah, Khwarizmi mulai mengenalkan bilangan India ke masyarakat luas melalui bukunya yang berjudul Calculation with Hindu Numerals (Pengiraan dengan Angka Hindu). Selain Khwarizmi, terdapat ahli matematika lainnya dari Arab yaitu Al-Kindi yang mengenalkan bilangan India melalui bukunya yang berjudul fi Isti’mal al-‘Adad al-Hindi (Tentang Penggunaan Angka India).

Mereka juga mempopulerkan bilangan nol sebagai simbol ketiadaan berasal dari bangsa India. Selanjutnya, pemakaian bilangan India juga menyebar sampai ke Arab Barat melalui negara-negara Afrika seperti Libya. Nantinya juga, negara-negara tersebut yang memperkenalkan bilangan India ke Eropa melalui perdagangan.

Baca Juga:Manfaat Jika Kamu Memilih GapYearKegiatan Positif Untuk Kamu yang Memilih GapYear

Maka dari itu, bilangan India bisa tersebar sampai ke penjuru Eropa. Sebabnya juga bangsa Eropa mengenal bilangan India sebagai bilangan Arab seperti yang telah kita kenal sekarang.

Kenapa Ada Garis Kecil di Bilangan Tujuh?

Belum diketahui pasti kenapa ada guratan atau garis horizontal kecil pada bilangan tujuh (7) namun penjelasan yang paling masuk akal dalam sejarah adalah adanya perubahan atau evolusi dari bilangan India asli ke bilangan yang kita kenal sekarang.

Semenjak bilangan India tersebar ke penjuru Eropa, bentuk bilangan pun secara tidak sengaja berubah agar lebih efisien dalam penulisannya. Nah, karena bentuk penulisan bilangan satu (1) hampir sama dengan bentuk penulisan bilangan tujuh (7), maka dari itu dibuatlah garis horizontal kecil pada angka tujuh untuk membedakan bilangan satu dengan bilangan tujuh. Garis horizontal dalam bilangan tujuh ini biasanya digunakan dalam tulisan tangan di Eropa sana.

Nah, gimana nih cerita sejarah terbentuknya bilangan sampai sekarang? Menarik kan! Sekarang kamu gak perlu bingung lagi deh kenapa angka 7 ada garis kecil di tengah karena evolusi tersebut hadir untuk menyesuaikan kehidupan kita!

0 Komentar