Pemandangan indah tercipta saat matahari pagi memancarkan sinarnya dan menciptakan pelangi pelangi kecil yang memantul dari air terjun.
Di Curug Cileat, kamu juga dapat melakukan kegiatan berkemah. Untuk mencapai air terjun ini, kamu perlu berjalan beberapa kilometer.
Jaraknya sekitar 37 km dari kota Subang ke arah selatan, sekitar 63 km dari kota Bandung ke arah utara, dan sekitar 181 km dari kota Jakarta ke arah selatan melalui Subang.
Baca Juga:PDGI Cabang Sumedang Tegas Menolak Atau Menunda Pembahasan RUU Kesehatan Omnibus LawWisata Cantik Kota Medan Sumatera Utara Wajib Kamu Kunjungi Bersama Pasanganmu
Lokasi Curug Cileat terletak di Kampung Cibogo, perbatasan Desa Mayang dan Cimanggu, Kecamatan Cisalak, Subang, Jawa Barat.
Tempat ini buka 24 jam sehingga kamu dapat mengunjunginya kapan saja. Untuk masuk ke Curug Cileat, kamu perlu membayar tiket masuk sebesar Rp. 10.000,-. Nikmati keindahan air terjun ini dan suasana alam yang mempesona di sekitarnya.
Nah itulah informasi seputar Wisata Cantik Kabupaten Subang Bisa Untuk Staycation Bareng Ayang.