Resep Kue Kukus mekar cokelat

Resep Kue Kukus mekar cokelat
Resep Kue Kukus mekar cokelat(KOMPI Nikmat)
0 Komentar

sumedangekspres – Resep Kue Kukus mekar cokelat. Kue kukus merupakan makanan yang banyak disukai anak-anak, maupun yang lainya.  Dengan cara membuat yang sederhana dan menggunakan bahan yang praktis. Kue kukus ini sangat mudah di praktikkan sendiri di rumah, kue-kue kukus ini bisa Anda jadikan teman bersantai sambil minum teh di sore hari. sebagai camilan keluarga dan si kecil, atau bahkan bisa untuk dijual kembali.

Resep kue kukus ini juga bisa Anda jadikan suguhan saat menyelenggarakan acara-acara seperti arisan, ulang tahun, atau sebagai buah tangan saat bersilaturahmi ke tempat kerabat. Yu kita liat bagaimana resep membuat  kue kukus yang lezat dan lembut.

Bahan-Bahan :

– 250 gr tepung terigu
– 200 gr gula pasir
– 200 ml susu cair
– 2 butir telur
– 1 sdt sp
– 1/2 sdt vanila powder
– Pewarna makanan

Cara Membuat :

Baca Juga:Cemilan TOSACI “TAHU SOSIS ACI” Lezatt!Resep Rendang Daging Sapi Yang Nikmat Dan Empuk

1. Campurkan semua bahan, lalu kocok dengan kecepatan tinggi selama 10 menit lalu buat adonan jadi agak kental dan solid.
2. Bagi beberapa bagian lalu beri warna.
3. Masukkan ke dalam cetakan penuh.
4. Kukus selama 15-20 menit dengan api agak besar, pastikan kukusan telah dipanaskan dan sudah beruap, jangan lupa tutup dialasi kain supaya uap air tidak menetes ke adonan.
5. lalu angkat dan keluarkan dari cetakan, kue kukus siap disajikan.

Nah,Resep Kue Kukus mekar cokelat, selamat mencoba guys!

(PKL Zahra Andani)

 

0 Komentar