HP OPPO A54 Elegan Dengan Finishing Mengkilap, Ada Fitur AI Beauty Kecantikan Kamera yang Paripurna

HP OPPO A54
HP OPPO A54
0 Komentar

sumedangekspres– HP OPPO A54 elegan, ternyata desain pada smartphone OPPO ini tampak cukup elegan dengan finishing mengkilap. OPPO A54 sendiri memakai lengkungan 3D pada bagian ujungnya untuk menambah kenyamanan pengguna saat menggenggamnya.

Bodi smartphone ini juga tergolong cukup ramping dengan dimensi 163.6 x 75.7 x 8.4 mm. Sementara untuk bobot, OPPO A54 memang belum termasuk ringan karena memiliki berat 192 gram.

Pada bagian depannya, HP OPPO ini memakai desain layar punch hole sehingga tampak cukup lega. Sementara di bagian belakangnya, kamu bisa menemukan modul kamera berbentuk persegi panjang yang ditempatkan pada pojok kiri atas. Di dalamnya terdapat empat lingkaran yang disusun dengan formasi 2-2 dengan satu flash di bagian bawahnya. Tiga di antara lingkaran tersebut merupakan lensa kamera, sedangkan satu lingkaran bertuliskan AI hanya berfungsi sebagai aksen tambahan saja.

Baca Juga:Spesifikasi HP Oppo Terbaru A96 Konsep Glow Design, Ada fitur Flex Drop?Kuliner Bakso Paling Enak Sumedang, Beserta Lokasinya! Gaskuy Bareng Bestie

Oh iya, OPPO meluncurkan smartphone ini dalam dua pilihan warna, yaitu Crystal Black dan Starry Blue. Kalau kamu mau beli HP dengan gradasi warna, varian Starry Blue jadi pilihannya.

Tampilannya juga cukup jernih dengan produksi warna yang natural. Sudah ada pula beberapa fitur seperti pengaturan pencahayaan Smart Sunlight Screen, Moonlight Screen, hingga Eye Comfort Mode yang menjadikan layarnya semakin nyaman dilihat.

Di luar itu, bagian layar ponsel ini sudah terasa lega. Layar punch hole dengan ukuran 6,51 inci dan rasio 20:9 yang dipakainya terasa luas. Pas untuk kamu yang mencari HP dengan memberikan pengalaman visual lebih immersive.

Layar Punch Hole 6,51 inch OPPO A54
Apakah kamera HP OPPO A54 bagus?
Untuk kebutuhan foto, kamera OPPO A54 sebenarnya cukup baik di kelasnya. Namun, jika dibandingkan beberapa produk lain, kemampuannya terasa cukup standar.

OPPO A54 sendiri mengandalkan kamera utama dengan resolusi 13 MP (f/2.2), lensa makro 2 MP (f/2.4), dan lensa bokeh 2 MP (f/2.4). Sementara itu, di bagian depan terdapat selfie camera dengan resolusi 16 MP (f/2.0).

Tersedia fitur HDR yang bisa kamu gunakan untuk mengambil gambar. Foto yang dihasilkan kameranya memiliki warna dan detail yang baik di siang hari. Sebaliknya, terjadi sedikit penurunan kualitas pada hasil foto saat malam hari.

0 Komentar