KOTA – Pengalokasian Dana Desa (DD) tahap I tahun anggaran 2023, di Desa Sukajaya Kecamatan Sumedang Selatan, dialokasikan pada beberapa program kegiatan yang menunjang program kesehatan dan ketahanan pangan. Hal ini disampaikan Kepala Desa Sukajaya, Sukana SM melalui Sekretaris Desa Sukajaya, Eko Mulyana SE., kepada Sumeks baru-baru ini.
“Sesuai hasil Musrenbang Desa untuk realisasi DD tahap I anggaran tahun 2023 bidang Infarstruktur, di Desa Sukajaya itu kami alokasikan pada beberapa program kegiatan yang menunjang Kesehatan dan ketahanan pangan,” katanya.
Eko menuturkan, program pertama direalisasikan pada pemeliharaan budidaya tanaman pisang.
Kedua, lanjut Eko, pihaknya realisasikan pada Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Balita. Pembangunan Posyandu di RW 11 dan Pembangunan sanitasi air bersih bagi warga, melalui penyertaan modal Bumdes Simpati Wargi Desa Sukajaya.
Baca Juga:Warna Rambut Ombre, Ide Kekinian yang Patahkan Stereotip Generasi Z!Cool Banget, Deh! Warna Cat Kamar Tamu Biar Nggak Sumpek dan Kekinian Abis!
“Ketiga dialokasikan pada program Pemberdayaan Desa diantaranya, insentif Kader Posyandu, insentif guru ngaji dan guru Paud, pelatihan Linmas, pelatihan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa ( LPMD ),” ujarnya.
Pemerintahan Desa Sukajaya berharap, masyarakat bisa memanfaatkan dan memelihara semua program pembangunan tersebut. Sehingga masyarakat bisa ikut merasakan manfaatnya.
“Mudah-mudahan dengan alokasi program pembangunan masyarakat Desa Sukajaya bisa lebih meningkat perekonomianya bisa lebih sejahtera. Serta bisa mengentaskan angka stunting dan kemiskinan, khususnya di wilayah Desa Sukajaya,” pungkas Eko. (ahm)