sumedangekspres – Kota Bandung merupakan salah satu tempat wisata yang memiliki banyak sekali destinasi yang menarik diantaranya tempat wisata di Lembang.
Nah, destinasi wisata yang akan dibahas yaitu berada di kawasan tempat wisata lembang, pemandian air panas maribaya.
Kawasan Maribaya Lembang merupakan wana wisata yang memiliki wisata alam yang sangat indah, dan cocok untuk menghilangkan rasa penat setelah melakukan aktivitas seharian.
Baca Juga:Destinasi Wisata di Kuningan yang Wajib Dikunjungi, Menyuguhkan Keindahan dan Panorama CantikMenghilangkan Penat di Pemandian Air Panas Cibolang Menjadi ALternatif Wisatawan
Selain itu terdapat juga wisata budayanya, kuliner, dan tidak ketinggalan wisata berbelanja serta masih banyak lagi.
Tentu saja kawasan wisata Maribaya ini menjadi destinasi favorit bagi wisatawan dari luar kota.
Pemandian air panas Maribaya ini menjadi salah satu wisata yang wajib kamu kunjungi bersama keluarga maupun orang terkasih kamu.
Lokasi pemandian air panas ini berada di bagian timur Lembang, atau sekitar 5 Kilometer dari Yogya Junction Lembang dan kurang dari 30 KM dari pusat kota Bandung.
Tepatnya yaitu beralamat di Jalan Raya lembang No 105/212 Langensari, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Air panas natural di Maribaya dikenal dapat menyembuhkan berbagai penyakit sejak tahun 1835 hingga sekarang.
Reputasi itu tidak mengherankan dikarenakan air panas alami di pemandian ini mengandung senyawa Natrium Bikarbonat.
Baca Juga:Bikin Beban Stres Kamu Hilang Inilah Pemandian Air Panas di Lembang dengan Pemandangan yang IndahBRImo FSTVL 2023: Ini Mekanisme Tukar BRIpoin Jadi Voucher Promo Hingga Mobil Listrik Keren
Sifatnya basa lemah dengan konsentrasi ion hidrogen sebesar PH 6,6 – 7,3 dengan suhu air 45,1 derajat Celcius.
Kandungan mineral penting di pemandian ini baik untuk radang sendi, radang otot, radang kulit, rematik, gangguan saraf, penyakit kulit, penyakit wanita, anemia, luka gores, dan penyakit pernafasan.
Air yang mengandung banyak Natrium ini juga dapat menghaluskan kulit yang kasar serta mengembalikan elastisitas kulit wajah dan tubuh.
Inilah alasan dibalik sebutan “Kolam Rendam Untuk kecantikan Kulit“ yang tidak kalah dengan Tempat Spa di Bandung.