Pelajar Antusias Mengenal Koprasi

RAMAI: lomba cerdas cermat perkoperasian tingkat SLTA Se-Kabupaten Sumedang tahun 2023. Berlokasi di Aula HES Unsap, Selasa (15/8).(istimewa)
RAMAI: lomba cerdas cermat perkoperasian tingkat SLTA Se-Kabupaten Sumedang tahun 2023. Berlokasi di Aula HES Unsap, Selasa (15/8).(istimewa)
0 Komentar

sumedangekspres-Dalam rangka hari koperasi ke-76, Dekopinda Sumedang menggelar lomba cerdas cermat perkoperasian tingkat SLTA Se-Kabupaten Sumedang tahun 2023. Berlokasi di Aula HES Unsap, Selasa (15/8).

Ketua Dekopinda Sumedang, Ade Efendi mengatakan, lomba cerdas cermat mengangkat tema “Membangun Koperasi Berbasis Kearifan Lokal Menuju Ekonomi Gotong Royong yang Mandiri, Modern dan Berdigital”. Bertujuan mengembangkan koperasi siswa ditiap tiap SLTA.

“Tujuan digelarnya lomba cerdas cermat ini yang pertama untuk memberikan edukasi pemahaman kepada siswa-siswi tentang perkoperasian. Kedua bertujuan meningkatkan dan mengembangkan koperasi siswa-siswi ditiap tiap SLTA,” ujar Ade Efendi kepada Sumeks, Selasa (15/8).

Baca Juga:Atmi Gelar Lomba Karoke Pop SundaDestinasi Wisata Baru Kujang Sapasang

Ade Efendi menambahkan bahwa hasil yang diharapkan dengan diadakannya lomba cerdas cermat, di tiap-tiap SLTA bisa membentuk koperasi siswa yang berdaya saing.

Lomba cerdas cermat ini di ikuti oleh 11 peserta dari tiap-tiap perwakilan SMK dan SMA yang ada di Kabupaten Sumedang. Juara diberikan hadiah berupa Piala, Piagam, dan Uang pembinaan.

“Harapannya setelah terjun ke masyarakat siswa-siswi bisa mengemban koperasi dan juga bisa mewujudkan koperasi yang tangguh, mandiri dan berdaya saing,” ucap Ade Efendi.(cr)

 

0 Komentar