Asymmetric Politics, Warfare : Prahara, Politisi, Penyelenggara, Dan Etika Politik dalam Pesta Demokrasi 2024

Asymmetric Politics, Warfare : Prahara, Politisi, Penyelenggara, Dan Etika Politik dalam Pesta Demokrasi 2024
Asymmetric Politics, Warfare : Prahara, Politisi, Penyelenggara, Dan Etika Politik dalam Pesta Demokrasi 2024 (ist)
0 Komentar

Banyak yang mengatakan ini merupakan duet pasangan dari HMI X PMII, namun tidak terlalu penting juga untuk di besar-besarkan, karena hal semacam itu hanya akan menjadi masalah yang kecil namun kompleks diantara keduanya, karena seringkali timbul narasi like or dislike di kalangan kader organisasi eksternal mahasiswa.

Seharusnya AHY sudah mengetahui juga membaca hal tersebut akan terjadi dan banting stir untuk mencari rekan koalisi baru, di sisi lain Susilo Bambang Yudhoyono sebagai ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat seharusnya melihat hal tersebut bukan suatu yang asing dalam politik, namun SBY menilai manuver dari Nasdem mengejutkan dan tidak di sangka, mengingat keduanya sendiri punya backround militer yang sudah tidak asing dengan konsep strategi Asimetris dalam perang, dalam Dunia militer pastinya sudah tidak asing dengan Konsep Asymmetric Warfare yang merupakan strategi perang yang tidak hanya mengandalkan kekuatan kuantitas tentara dalam perang senjata, melainkan ada hal yang harus di perhatikan seperti, momentum serang, bertahan, memanfaatkan medan tempur, dengan perang budaya, ekonomi dan politik tentunya.

Akan tetapi dalam konferensi pers yang diadakan Jumat, 1 September 2023 di Cikeas, Bogor, SBY mengatakan ”Saya mengetahui kader di lapangan sangat emosional, mungkin di antara kita tidak bisa menahan perasaan, oleh karena itu, mengawali sidang majelis tinggi yang kita laksanakan hari ini akan di sampaikan kembali press release untuk kita dengarkan, bayangkan kalau kita di tinggalkan satu-dua hari sebelum batas pendaftaran di KPU, bayangkan seperti apa kita. Kita masih di tolong Allah. Kita di selamatkan oleh sejarah.

Baca Juga:5 Cara Melacak Lokasi Nomor HP Tanpa Diketahui, TrueCaller 100% Akurat?TrueCaller Melacak No Ponsel atau Nomor Hp Tanpa Diketahui : Data dan Lokasi Langsung Ketahuan!

Hal tersebut merupakan langkah bijak,  kontemplasi yang di sampaikan SBY untuk bisa membuat kader partai Demokrat menjadi bisa mengontrol secara emosional, sederhananya itu merupakan kata-kata penenang untuk kader partai, hal yang sangat memungkinkan bahwa SBY pun sudah mengetahui daripada resiko yang harus di ambil menyikapi prahara yang terjadi antara partai Demokrat dengan Koalisi dan Partai Nasdem.

Sekali lagi, momentum, keadaan, ketepatan merupakan suatu yang penting dalam strategi politik, namun etika dalam berpolitik harus juga punya nilai atau value yang menjunjung tinggi nilai daripada adab, agar politik dapat menjadi konsumsi publik yang bisa di pandang sehat di semua kalangan dan tidak ada lagi yang punya alergi terhadap politik.***

0 Komentar