Bahaya Website Ilegal
Kesadaran akan bahaya dan risiko penggunaan situs ilegal semakin diperkuat dengan hasil studi McAfee yang dilakukan pada tahun 2020. Studi tersebut menemukan bahwa dari 10 film populer, 9 di antaranya berisiko tinggi menjadi sasaran penjahat dunia maya.
Situs web ilegal yang menawarkan film terkenal secara gratis sering kali berisi malware yang menyamar sebagai video bajakan. Ini adalah trik dan penipuan yang bertujuan untuk mendapatkan akses ke perangkat dan data pribadi pengguna.
Penggunaan situs ilegal ini tidak hanya melanggar undang-undang hak cipta dan merugikan industri film, tetapi juga merugikan pengguna yang tidak menyadari bahaya dan risikonya. Oleh karena itu, kami menyarankan Anda menggunakan layanan resmi seperti Netflix, Disney+, Amazon Prime atau layanan streaming legal dan aman lainnya.
Baca Juga:Ada Resto Mewah di Braga: Jalan Braga Bandung Punya Resto Mewah dan Elit, Bukan Untuk Kaum Mendang Mending!Tempat Ini Gak Pernah Gagal Mengundang Para Pengunjung Untuk Kulineran dan Betah di Kota Bandung, Inilah Fakta Unik Jalan Braga Bandung
Dengan menggunakan layanan resmi, pengguna dapat menikmati film dan acara TV favorit mereka secara legal dan berkualitas baik, sekaligus terlindungi dari malware dan jaringan penjahat. Selain itu, dengan menggunakan layanan resmi, pengguna berkontribusi dalam memerangi situs web ilegal dan kejahatan dunia maya.
Nah itulah artikel tentang Merusak Perangkat: Ternyata Web Manhwa Ilegal Dapat Memasukan Malware ke Perangkat Computer & Android?