RM Ponyo tidak hanya resto untuk bersantap saja, namun juga sering digunakan sebagai tempat resepsi pernikahan. Jika kamu sedang berkunjung ke Bandung, wajib untuk mampir dan mencicipi sajian masakan khas Sunda di resto ini.
8. Raja Sunda
Alamat: Jl. Dr. Djunjunan No.63, Pajajaran, Kec. Cicendo, Kota Bandung
Nomor Telepon: (022) 6037688
Jam Operasional: Setiap hari, 10.00-21.00 WIB
Kisaran Harga: Sekitar Rp50.000-Rp100.000 per orang
Kamu mungkin sempat bingung apakah resto Raja Sunda dan Raja Rasa merupakan restoran yang sama? Nyatanya keduanya merupakan dua resto yang berbeda. Kalau kamu sering ke daerah Pasteur atau baru keluar dari tol Pasteur pasti sering melihat plang Raja Sunda yang besar banget.
Baca Juga:Rekomendasi Wisata Alam Bandung yang Cocok untuk KeluargaSaung Angklung Udjo Bandung : Sejarah, Alamat, Kontak, Rute, Harga Tiket, Pertunjukan, Belajar, Kuliner dan Manfaat
Rumah makan Raja Sunda menyediakan aneka masakan Sunda mulai dari nasi timbel komplit, ikan bakar dan goreng, sayur asem, aneka macam pepes, tumis kangkung, dan masih banyak lagi.
Raja Sunda merupakan tempat yang cocok untuk berkumpul bersama keluarga karena mengusung tema kekeluargaan. Di sini kamu bisa makan sambil berbincang-bincang dengan keluarga sambil duduk secara lesehan. Oh, ya. Tempat parkirnya juga luas, loh.
Berbeda dengan rumah makan Sunda di Bandung lainnya, menu gurame goreng di sini sangat unik, yaitu gurame terbang yang hanya ada di restoran Raja Sunda saja. Selain gurame terbang, ada juga gurame bakar ulam, udang keranjang, aneka timbel dan aneka ikan bakar.
9. Rumah Makan Sunda Cibiuk
Alamat: Jl. Soekarno-Hatta No.508, Batununggal, Bandung Kidul, Bandung
Nomor Telepon: (022) 7530631
Jam Operasional: 09.00-22.00 WIB
Kisaran Harga: Sekitar Rp50.000-Rp100.000 per orang
Kalau sedang mencari rumah makan sunda yang recommended di antara banyaknya rumah makan khas sunda di Bandung, Rumah Makan Sunda Cibiuk wajib banget kamu kunjungi. RM Sunda Cibiuk adalah restoran yang menyajikan beragam makanan khas sunda yang enak banget. Nasi liwet di sini wajib banget untuk dicoba!
Konsep rumah makan ini terasa sekali khas sundanya dan cocok untuk makan bersama keluarga besar. Di sini ada juga tempat lesehan, untuk kamu yang ingin menikmati makanan khas sunda sambil bersantai. Oh iya, RM Sunda Cibiuk juga menawarkan layanan pesan antar lho!