Layarnya berukuran 6,64 inci dengan resolusi Full HD+ dan mendukung refresh rate 90Hz.
Ada juga fitur tambahan seperti dukungan warna yang diperluas, tampilan sinar matahari, dan kecerahan 650 nits.
Soal kamera, Vivo Y36 memiliki setup resolusi 50 MP dan 16 MP di bagian belakang, lalu 16 MP untuk kamera selfie.
Foto dapat disimpan di memori 256 GB.
Baca Juga:Vivo Y12 Spesifikasi Gaming BangetSambut Vivo V29 Resmi Release Bisa Langsung Check Out Online dan Offline
Kemudian dari segi performa dibekali prosesor Snapdragon 680 yang mendukung RAM 8 GB yang bisa diperluas hingga 8 GB melalui fitur Extended RAM.
Jadi totalnya Anda bisa mendapatkan RAM hingga 16 GB.
Lanjut ke sektor tenaga, ponsel Vivo ini dibekali baterai berkapasitas 5.000mAh yang mendukung pengisian cepat FlashCharge 44W.
5. vivo Y36 5G
Tentunya dengan label “5G” dibelakangnya, Vivo Y36 5G sudah mendukung jaringan 5G dan ini juga yang membedakannya dengan Vivo Y36.
Dengan dukungan 5G, Anda dapat menikmati koneksi internet super cepat untuk memastikan streaming lebih lancar tanpa lag.
Apalagi hadir dengan layar berukuran 6,64 inci, resolusi Full HD+, dan dukungan refresh rate 90Hz, menonton film pun semakin nikmat.
Terdapat kamera ganda di bagian belakang dengan pengaturan sensor 50 MP dan 2 MP serta kamera depan 16 MP. Performa Vivo Y36 5G dibekali prosesor Dimensity 6020.
Didukung RAM 8 GB (RAM yang dapat diupgrade hingga 8 GB) dan memori internal 256 GB. Ada juga sertifikasi tahan debu dan tahan air IP54.
6. vivo V27 5G
Baca Juga:Jung Hae In Fan Meeting di Indonesia, Fans MenggilaLisa BlackPink Keluar ? Tidak Perpanjang Kontrak
Vivo V27 5G merupakan ponsel seri Vivo V terbaru yang tersedia di Indonesia.
Sudah mendukung jaringan 5G, ponsel ini memiliki layar AMOLED berukuran 6,78 inci, resolusi Full HD+ (2400 x 1080 piksel) dan refresh rate 120Hz.
Layarnya berkonsep melengkung dengan punch hole di tengah layar.
Sedangkan bagian belakang Vivo V27 5G menggunakan teknologi Fluorite AG Glass yang mengeluarkan pita warna saat terkena cahaya.
Soal kamera, ponsel Vivo ini dibekali tiga kamera belakang yang meliputi sensor utama 50 MP (sensor Sony), ultra-wide 8 MP, dan makro 2 MP.
Lalu, di bagian depan terdapat kamera selfie 50 MP. Performa Vivo V27 5G ditenagai chipset MediaTek Dimensity 7200, disokong RAM 8GB dan penyimpanan internal 256GB.