sumedangekspres – Kini tak terhitung ada berapa banyak jumlah brand sepatu yang berlomba-lomba untuk membuat sepatu yang menarik bagi konsumen.
Selain brand-brand luar yang masuk ke dalam negeri, tentunya banyak juga brand dalam negeri yang kini bersaing untuk menarik minat pelanggan.
Sepatu roduksi dalam negeri juga tidak kalah berkualitas. Selain dari model sepatu yang beragam, harga yang ditawarkan juga terjangkau untuk kantong.
Baca Juga:Apa Saja Jenis Sepatu Daily yang Cocok Buat Kamu? Penasaran?Membahas Sepatu 200 Ribuan Dengan Bahan Kanvas, Yuk Simak!
Kali ini kita akan membahas sepatu dengan harga 200 ribuan yang merupakan sepatu brand lokal asal kota Bandung.
Sepatu dengan brand Wama ini menyediakan sepatu dengan harga yang cukup affordable untuk dimiliki.
Sepatu ini memiliki jenis highwaist dengan alas sepatu yang datar.
Sepatu tersebut tentunya cocok bagi kamu yang ingin terlihat fashionable dengan sepatu hitam putih.
Yap, brand ini meluncurkan sepatu yang cocok untuk daily dengan kesan yang casual. Dengan warna sepatu yang netral dan tidak mencolok tentunya sepatu ini cocok juga untuk kamu yang masih bersekolah.
Sepatu tersebut memiliki bahan kanvas yang tentunya awet dan tidak mudah rusak.
Dengan tampilan sepatu yang hitam putih tentunya terkesan sederhana dan mudah untuk dirawat.
Kamu bisa memadupadankan sepatu tersebut dengan warna pakaian apa saja.
Untuk kesan profesional kamu bisa memadukan sepatu tersebut dengan blazer atau coat.
Baca Juga:Sering Nyeri Haid? Berikut Obat Alami Mengatasi Nyeri Haid!Inilah Manfaat dan Waktu Yang Tepat Untuk Eksfoliasi Wajah !
Untuk desain sepatu dari brand Wama ini terdapat strap warna putih dipinggir sepatu yang menambah kesan yang tidak terlalu polos.
Model sepatu tersebut juga berbeda dengan model sepatu dari brand lainnya. Meskipun ada beberapa part disepatu tersebut yang kurang lebih hampir sama.
Namun untuk penggunaan strap dibagian pinggirnya agak kurang simetris. Karena strap yang bagus itu biasanya harus simetris dengan layering sepatu.
Dengan harga sepatu 200 ribuan tersebut dirasa sudah worth it dengan kenyamanan dan kualitas sepatu dari brand lokal tersebut.
Nah gimana ni guys. Produk lokal juga ga kalah bagus kan dengan produk luar?!