Ganjar masih bersaing ketat dengan Prabowo dalam simulasi terhadap 10 nama, 5 nama, hingga 3 nama yang diajukan untuk dipilih. Dalam skema 10 nama, Ganjar mendapat 29,6 persen, Prabowo 27,1 persen, dan Anies 15,2 persen. Pada skema 5 nama, perolehan Ganjar 31,8 persen, Prabowo 27,8 persen, dan Anies 15,6 persen.
Hasil tersebut menunjukkan, hanya suara Ganjar yang menanjak. Perubahan dari 10 ke 5 nama relatif tak mengubah suara Prabowo dan Anies sehingga jarak keterpilihan Ganjar semakin lebar dengan Prabowo dan Anies.
Tiga calon
Selanjutnya, pada skema pilihan terhadap 3 nama, Ganjar memperoleh 34,1 persen. Bagi dua nama lain, mulai ada pergerakan yang lebih besar, jadi 31,3 persen untuk Prabowo dan 19,2 persen untuk Anies. Namun, suara Ganjar dan Prabowo belum bisa dikatakan berbeda secara signifikan, alias masih bersaing ketat.
Baca Juga:Apa penderita OCD bisa sembuh? Gangguan mental yang dialami Aliando!Pernah gagal menikah: Ayu Ting-Ting buat perjanjian pra-nikah!
Meskipun elektabilitas Ganjar menempati urutan teratas pada pilihan secara bebas dan pada simulasi 10, 5, hingga 3 nama, saat ini belum cukup menjamin kemenangannya jika berhadapan langsung dengan Prabowo. Hasil survei menunjukkan ada akumulasi perolehan suara untuk Prabowo pada skema head to head ketika dua calon berhadapan.
Itulah informasi Hasil survei nama Ganjar dan Prabowo bersaing ketat. Semoga bermanfaat!