sumedangekspres – Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat Selesai Direnovasi, Telah Diresmikan Pj Gubernur Jabar
Monumen perjuangan rakyat Jawa Barat yang terletak di Jalan Dipati Ukur No. 48, Kota Bandung telah selesai di renovasi dan revitalisasi.
Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin telah meresmikan Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat pada Kamis (28/12/2023).
Baca Juga:Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin Meresmikan Jembatan Walahar KarawangSolusi Diplomatik Hampir Habis, Israel Peringatkan Hizbullah dan Lebanon
Di Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat selesai direnovasi banyak sekali fasilitas baru seperti amfiteater rakyat, musala, kawasan kuliner, griya karya, tempat bermain, dan teater rakyat.
Sebelum Monumen Perjuangan Rakyat Jabar ini telah diresmikan oleh Gubernur (Jabar) pada 28 tahun lalu, dan sekarang telah direnovasi dan revitalisasi dan diresmikan oleh Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin.
Monumen Perjuangan Rakyat Jabar memiliki luas lahan kurang lebih 72.040 meter persegi dengan total luas bangunan sekitar 2.143 meter persegi. Menurut Bey, monumen tersebut merupakan salah satu fasilitas publik terbaik di Jabar.
Dengan peresmian renovasi dan revitalisasi Monumen ini Pj Gubernur berharap, agar semua masyarakat Jabar bisa menjaga dan merawatnya supaya tetap bersih dan dapat dinikmati oleh lapisan masyarakat.
“Intinya, kita bersyukur ada fasilitas publik, fasilitas bersama, yang pastinya untuk tahun baru akan tumpah ruah di sini. Sekali lagi mohon jaga kebersihan, jangan merusak, karena ini dibangun dari masyarakat sendiri dari pajak retribusi dan lain sebagainya, sehingga jadi tanggung jawab kita semua juga,” pungkasnya.