“Jadi penting kiranya nanti ke depan apabila sudah terpilih anggota BPD yang baru, perlu ada pelatihan – pelatihan dari Pemerintah Kabupaten Sumedang, karena SK BPD itu dari Bupati. Agar mereka dapat melaksanakan tugas sesuai dengan tufoksinya,” imbuhnya.
Karena menurutnya BPD itu sebagai mitra kepala desa, jadi harus bekerja sama dengan pemerintah desa untuk membangun desanya. Karena disini peran serta BPD adalah sebagai mitra kepala desa.
“Kalaupun ada kekeliruan dari kepala desa, perlu kiranya BPD mengingatkan, menegur, kebijakan-kebijakan kepala desa yang kiranya dirasa tidak sesuai dengan aturan. Mudah-mudahan pemerintah daerah juga bisa menambah kesejahteraan dari para anggota BPD dengan meningkatkan honor,” pungkasnya. (ahm)