Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana Ingatkan Pesan Ketua KONI Pusat

Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana
Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana Kembali Ingatkan Pesan Ketua KONI Pusat bahwa Olahraga adalah Soal Merah Putih dan Elemen Pemersatu Bangsa
0 Komentar

Rencananya setelah dari Jawa Timur, Dr Aqua Dwipayana akan melaksanakan Sharing Komunikasi dan Motivasi di KONI 37 provinsi lainnya. Di sela jadwalnya yang sangat padat termasuk melaksanakan silaturahim, pembicara laris itu berusaha secara maksimal agar sebelum PON XXI Aceh dan Sumatera Utara pada September 2024 mendatang, telah menuntaskan kegiatannya.

Ketua Umum KONI Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman yang secara khusus menugaskan Dr Aqua Dwipayana untuk melakukan itu. Meminta motivator kawakan tersebut memprioritaskan waktunya mendatangi 38 KONI Provinsi untuk memberikan Sharing Komunikasi dan Motivasi kepada para pengurus KONI Provinsi dan semua pegawainya, para atlet, dan semua pelatih.

“Saya tahu selama ini jadwal silaturahim serta Sharing Komunikasi dan Motivasi Pak Aqua sangat padat. Nyaris hampir setiap hari keliling Indonesia bahkan juga ke mancanegara. Meski begitu saya minta Pak Aqua untuk memprioritaskan waktunya untuk menyemangati teman-teman di KONI Provinsi termasuk para atlet dan semua pelatih,” ujar Marciano sambil menyampaikan harapannya.

Baca Juga:Menarik! Bahan dan Cara Membuat Kerajinan Rumahan yang Terbuat Dari Pelepah PisangCara Membuat dan Bahan-bahan Keripik Asin Pisang Kepok

Dr Aqua Dwipayana dengan penuh rasa syukur menyambut gembira yang disampaikan Marciano. Berniat dan bertekad melaksanakannya hingga tuntas dengan hasil yang berkualitas.

“InsyaAllah semua pesan Pak Marciano dengan senang hati saya laksanakan. Memulainya di KONI Jawa Timur. Bismillahirrohmannirrohim…” Ucap Dr Aqua Dwipayana.

Visi dan Misi KONI Provinsi Jawa TimurVisi Terwujudnya Puslatda Jawa Timur 100-V dalam mendukung Provinsi Jawa Timur menduduki posisi terbaik pada PON XXI tahun 2024 di Aceh dan Sumatera Utara.

Misi 

·        Menyiapkan dan menyelenggarakan kegiatan Puslatda Jawa Timur 100-V yang terintegrasi dan berkualitas dengan mengoptimalkan sumber-sumber yang ada;

·        Meningkatkan prestasi olahraga dengan pendekatan Ilmu pengetahuan dan teknologi secara profesional dengan sumber daya terbatas;

·        Mencapai prestasi cabang olahraga dalam setiap kejuaraan nasional dan internasional;

·        Mencapai prestasi puncak dan memecahkan rekor prestasi pada PON XXI tahun 2024 untuk beberapa caang olahraga terukur tertentu; dan menjadi penyumbang terbesar atlet-atlet nasional.

0 Komentar