Viral, Video Penjarahan di Tomo Ternyata Hoax

KLARIFIKASI: Sopir Truk Box yang mengalami kecelakaan tunggal melakukan klarifikasi, baru-baru ini.
TANGKAPAN LAYAR, KLARIFIKASI: Sopir Truk Box yang mengalami kecelakaan tunggal melakukan klarifikasi, baru-baru ini.
0 Komentar

“Saya Puad Adi Purwa, selaku driver Tronton Wing Box yang mengalami kecelakaan di Kecamatan Tomo Sumedang memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada warga Desa Bugel Kecamatan Tomo atas video yang viral di media sosial atas asumsi penjarahan muatan,” katanya dalam video klarifikasinya, baru-baru ini.

Dia melanjutkan, adapun kejadian sebenarnya, dirinya mengaku selaku driver yang mengalami kecelakaan mengizinkan dan menyuruh warga sekitar untuk mengambil muatan atau pun barang yang sudah tercecer diluar box muatan yang besar. 

Video tersebut diposting oleh berbagai akun media sosial yang sudah memiliki pengikut ratusan ribu. Videonya menjadi viral dan mencitrakan warga setempat tidak bermoral dengan melakukan penjarahan kepada korban kecelakaan. 

Baca Juga:Penjabat Gubernur Jabar Sebut Sampah di Sungai Citarum Merupakan Sampah LamaRW 19 Situ Gelar Sunatan Massal: Bantu Anak-anak Kurang Mampu dan Yatim Piatu

Meski kejadiannya sudah seminggu yang lalu, tapi banyak akun diluar Sumedang dengan pengikut ratusan ribu yang mempostingnya, sehingga baru viral saat ini. (bim)

0 Komentar