sumedangekspres – Run BTS itu acara variety show yang awalnya dibikin buat merayakan gabungnya BTS di V-Live, layanan streaming punya Naver.
Acara ini udah ada sejak 2015 sampai 2022, tapi sempat berhenti selama 2 tahun karena semua anggota BTS sibuk dengan tugas negara mereka.
Nah, sekarang acara ini balik lagi setelah 2 tahun vakum, tapi dengan format yang agak beda. Kali ini cuma Kim Seokjin, anggota tertua BTS, yang tampil.
Baca Juga:Sungjin DAY6 Dikabarkan Lagi Berpacaran Gara-gara Lakukan Hal IniUdah KDRT, Punya Hutang Pula, Inilah Nilai Hutang yang dimiliki Oleh Armor Toreador
Buat ngehibur para ARMY yang kangen, acara ini sekarang ganti nama jadi Run Kim Seokjin dan cuma ada Jin yang tampil karena dia udah selesai dengan tugas negaranya.
Di episode pertama yang baru dirilis Selasa kemarin (13/08), Jin yang dijuluki WWH (World Wide Handsome) ini lagi asyik mendaki Gunung Hallasan.
Dia pakai jaket biru dan topi navy, dan terlihat super muda meski usianya udah hampir 32 tahun.
Yang bikin ARMY makin terkesima adalah, Jin ternyata berhasil dapet sertifikat pendakian Gunung Hallasan yang dikeluarkan pemerintah daerah Jeju pada 18 Juni 2024.
Jin, si prajurit elit kita, berhasil sampai puncak 7,5 jam lebih cepat dari perkiraan rata-rata 9 jam.
Buat dapetin sertifikat itu, dia harus daftar dulu di situs atau aplikasi taman nasional Jeju, terus upload foto di radius 1 km dari puncak, termasuk info lokasi GPS-nya.
Keren banget, kan, si World Wide Handsome kita?