Warga Cimalaka Resah, Jalan Rusak Parah

LEWAT: Salah satu pengendara pada saat melintas di jalan Cipulus yang rusak, baru-baru ini.
LEWAT: Salah satu pengendara pada saat melintas di jalan Cipulus yang rusak, baru-baru ini.
0 Komentar

sumedangekspres, KOTA – Jalan Cipulus di Kecamatan Cimalaka, mengalami kerusakan yang cukup parah. Kondisi jalan yang dipenuhi kerikil menyulitkan pengendara yang melintasinya.

Hal tersebut menjadi perhatian utama warga, terutama mereka yang tinggal di daerah tersebut, karena jalan Cipulus merupakan satu-satunya akses yang tersedia. Menurut Anggi, salah satu warga Kampung Cipaok menyebutkan, kondisi jalanan rusak sudah berlangsung lama tanpa adanya perbaikan dari pihak yang berwenang.

“Kalau hujan, jalanan menjadi licin dan bebatuan kerikil terseret air, membuatnya semakin berbahaya. Banyak pengendara yang terpeleset, bahkan terjatuh,” ujar Anggi kepada Sumeks, baru-baru ini

Baca Juga:PPS Kelurahan Situ Gelar Sosialisasi Pilgub dan Pilbup 2024Buang Sampah ke Sungai di Cimuja, Kian Mengkhawatirkan

Rusaknya akses jalan sering menjadi topik perbincangan warga sekitar, yang mempertanyakan di mana peran pemerintah dalam menangani masalah itu. Masyarakat merasa diabaikan dan berharap ada perhatian lebih dari pihak berwenang.

“Saya berharap Bupati yang akan datang bisa lebih memperhatikan akses jalan di pedesaan. Kami sangat membutuhkan jalan ini untuk beraktivitas, karena ini satu-satunya akses yang kami miliki,” tambah Anggi.

Warga juga mempertanyakan alasan di balik lambatnya perbaikan jalan, apakah karena kurangnya perhatian dari pemerintah atau adanya masalah dalam realisasi anggaran yang telah ditetapkan. Situasi tersebut menimbulkan keresahan di kalangan masyarakat yang berharap adanya perbaikan secepatnya. (cr1)

0 Komentar