Bakti Sosial Kesehatan Bantu Lansia dan Difabel di Cimanggung

BERSINERGI: Babinsa Desa Pasirnanjung, Koptu Asep Sobari, bersama Kepala Desa Pasirnanjung, Susi Herawati, saa
ISTIMEWA, BERSINERGI: Babinsa Desa Pasirnanjung, Koptu Asep Sobari, bersama Kepala Desa Pasirnanjung, Susi Herawati, saat kegiatan bakti sosial di desanya, baru-baru ini.
0 Komentar

sumedangekspres, CIMANGGUNG – Babinsa Desa Pasirnanjung, Koptu Asep Sobari, bersama Kepala Desa Pasirnanjung, Susi Herawati, menggelar kegiatan bakti sosial pemeriksaan kesehatan gratis. Kegiatan ditujukan untuk penyandang disabilitas (Difabel) dan warga lanjut usia (lansia), bertempat di Poskesdes Dusun Pangkalan, baru-baru ini.

Bakti sosial tersebut merupakan hasil kerja sama antara Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) dan Klinik Pratama Inggit Garnasih, dengan keterlibatan berbagai pihak, termasuk Dr Ipsyana K sebagai penanggung jawab, Apoteker Riki S, serta tim kesehatan.

Kepala Desa Pasirnanjung, Susi Herawati, menekankan pentingnya menjaga kesehatan, terutama bagi lansia dan penyandang disabilitas.

Baca Juga:Warga Binaan Lapas IIB Sumedang Dapatkan DPT PilkadaPengelolaan Sampah Industri Mandiri, Hambat Ekspor ke Luar Negeri

“Kami menghimbau warga untuk mematuhi pola hidup bersih dan sehat, dengan mengonsumsi makanan bergizi serta menjaga kebersihan lingkungan,” ujarnya.

Masyarakat merasakan manfaat besar dari kegiatan tersebut, terutama bagi warga kurang mampu. Salah satu lansia yang hadir menyampaikan rasa terima kasihnya.

“Saya sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah menyelenggarakan kegiatan ini. Ini sangat membantu kami yang tidak selalu punya biaya untuk berobat,” ujarnya.

Penanggung jawab acara, Dr Ipsyana K, menekankan pentingnya keberlanjutan program tersebut.

“Kesehatan adalah hak setiap warga. Kami berharap kegiatan ini bisa dilaksanakan secara berkala agar semakin banyak warga yang terbantu,” katanya.

Selain pemeriksaan kesehatan, peserta juga diberikan edukasi tentang pola hidup sehat, termasuk pentingnya makan makanan bergizi, menjaga kebersihan, dan rutin berolahraga.

Kegiatan tersebut diharapkan menjadi awal dari inisiatif serupa di masa depan, dengan komitmen dari pemerintah desa dan Baznas untuk terus mendukung program kesehatan bagi masyarakat yang membutuhkan. (kos)

0 Komentar