sumedangekspres, CIMALAKA – Kepala Desa Trunamanggala Kecamatan Cimalaka, Hendrik Herdiana melalui Sekretaris Desa Trunamanggala, Abdul Haris, mengungkapkan jika pelaksanaan pemilu dilaksanakan sesuai dengan jadwal pemilu yang sudah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Panitia Pemilihan Suara (PPS) Desa Trunamanggala sendiri masih menunggu instruksi untuk pelaksanaan, pelantikan, serta bimbingan teknis untuk angota Kelompok Penyelenggara Pemilihan Suara (KPPS) yang telah terpilih.
“Terkait dengan pemilih, tahapannya saat ini sudah mencapai laporan Daptar Pemilih Tetap Tambahan (DPTb). Jadi, daftar pemilih tambahan itu sudah selesai di rekap,” paparnya kepada Sumeks, kemarin.
Baca Juga:Cikole Prioritaskan Bidang Kesehatan537 Perusahaan Kelapa Sawit Beroperasi Tanpa HGU, Menteri Nusron Sampaikan akan Ada Sanksi
Jumlah DPT di Trunamanggala sendiri sudah mencapai sebanyak 5980 pemilih yang tercatat dan tersebar di 11 TPS.
“Semula pada pemilihan umum itu berjumlah 22 TPS, untuk sekarang pemilihan kepala daerah itu hanya 11 TPS,” ungkapnya.
Ia menargetkan tingkat partisipasi pemilih dalam Pilkada serentak tahun 2024 di Trunamanggala kurang lebih bisa mencapai 85%.
“Mudah-mudahan bisa tercapai, mudah-mudahan juga bisa lebih dari itu,” imbuhnya.
Dari pelaksanaan Pilkada, ia berharap bisa terpilih kepala daerah yang paling baik.
“Semuanya sudah baik, tapi mudah-mudahan terpilih yang lebih baik. Baik itu dari program kerja maupun segala rupanya,”
Selain itu juga ia berharap pelaksanaan Pilkada 2024 ini bisa berjalan dengan lancar, tidak ada hambatan, dan juga tidak ada permasalahan di akhir proses pemilihan ini.
“Karena pemilihan kita ikut menentukan masa depan Sumedang,” tutupnya. (ahm)