Polisi Ajak Pelajar di Sumedang Cegah Politik Uang

INGATKAN: Bhabinkamtibmas Desa Sindanggalih, Aiptu Anharudin, saat menerima kunjungan siswa SMA Bina Muda ke K
ISTIMEWA, INGATKAN: Bhabinkamtibmas Desa Sindanggalih, Aiptu Anharudin, saat menerima kunjungan siswa SMA Bina Muda ke Kantor Polsek Cimanggung, baru-baru ini.
0 Komentar

sumedangekspres, CIMANGGUNG – Bhabinkamtibmas Desa Sindanggalih, Aiptu Anharudin, menerima kunjungan siswa SMA Bina Muda ke Kantor Polsek Cimanggung, baru-baru ini. Kunjungan tersebut bertujuan memperkenalkan siswa dengan kinerja kepolisian serta fungsi-fungsinya, dalam rangka pelaksanaan program ‘Beyond Trust Presisi’ di wilayah Desa Sindanggalih.

Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Anharudin memberikan sambutan hangat dan edukasi mengenai berbagai aspek tugas kepolisian.

“Kami sangat senang menerima kedatangan adik-adik SMA Bina Muda. Ini adalah kesempatan yang baik untuk mengenalkan tugas dan fungsi kepolisian kepada generasi muda, serta menumbuhkan kesadaran hukum di masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga:Petugas dan Warga Binaan Lapas IIB Sumedang Jalani Tes UrinDisdik Sumedang Tegaskan Pentingnya ANBK untuk Menilai Pembelajaran di Sekolah

Selain bersilaturahmi, Bhabinkamtibmas mengimbau masyarakat Desa Sindanggalih untuk bersama-sama mencegah praktik politik uang menjelang Pilkada 2024 serta aktif menjaga keamanan lingkungan dengan rutin melaksanakan ronda malam.

Warga juga diingatkan untuk waspada terhadap berbagai potensi kejahatan seperti pencurian, perampokan, dan pencurian kendaraan bermotor (C3) di wilayah desa.

“Selain itu, kewaspadaan terhadap bencana alam seperti tanah longsor, banjir, kebakaran, angin puting beliung, dan pohon tumbang juga menjadi perhatian penting,” tuturnya.

Masyarakat diminta untuk bijak dalam menyaring informasi guna mencegah penyebaran berita bohong atau hoaks, dan diharapkan segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas atau Babinsa jika terdapat gangguan keamanan di lingkungan sekitar.

“Jika ada kejadian atau masalah keamanan, jangan ragu untuk melapor kepada kami. Bhabinkamtibmas dan Babinsa selalu siap membantu menjaga ketertiban di lingkungan kita,” tegas Aiptu Anharudin.

Kegiatan berjalan dengan lancar dan aman. Silaturahmi yang terjalin antara Bhabinkamtibmas, Babinsa, serta masyarakat dan siswa SMA Bina Muda diharapkan dapat terus meningkatkan rasa kepercayaan dan kedekatan masyarakat terhadap institusi kepolisian. (red)

0 Komentar