Komandan Yonmarhanlan II Padang, Mayor Marinir Wachit Hasim, M.Tr.Opsla, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Dr Aqua Dwipayana. “Semoga semua yang disampaikan Bapak Dr Aqua Dwipayana dapat menginspirasi para prajurit dan keluarga untuk terus berjuang secara optimal, baik dalam karir militer maupun di kehidupan keluarga. Terima kasih Dr Aqua atas waktunya,” ujar bapak dua putra itu.
Ketemu di Hotel Mercure PadangSehari sebelum pelaksanaan Sharing Komunikasi dan Motivasi, Selasa sore 22 Oktober 2024, Komandan Yonmarhanlan II Padang, Mayor Marinir Wachit Hasim silaturahim ke Dr Aqua Dwipayana di Hotel Mercure Padang. Mereka mendiskusikan berbagai hal.
Wachit yang baru bertugas sekitar 3 bulan di Padang menceritakan tentang batalyon yang dipimpinnya termasuk para personil dan keluarganya. Dr Aqua Dwipayana menyimak dengan serius sekaligus sebagai bahan saat Sharing Komunikasi dan Motivasi.
Baca Juga:Sumedang Raih Kabupaten Informatif pada Anugerah KIP Tahun 2024Dewan Turun Tangan, Sengketa Tanah SDN Pasirhuni Memanas
“Sebagian besar anggota saya berasal dari Sumatera Barat. Mereka sangat memahami area tugasnya sehingga tidak perlu lagi beradaptasi,” ucap Wachit.
Kepada seluruh anggota dan keluarganya, Wachit selalu mengingatkan untuk menjadi teladan di mana berada. Menjadi contoh buat lingkungan di tempatnya berada.
“Semua penjelasan yang Mas Wachit sampaikan sangat menarik dan bermanfaat sekali buat saya. Sebagai tambahan data saat saya Sharing Komunikasi dan Motivasi,” ujar Dr Aqua Dwipayana.
Saat pertemuan itu juga ada Ketua Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia Perwakilan Padang Widya Kesuma Laurenzi dan Sekretarisnya Rukiat Tasib. Mereka berempat mendiskusikan berbagai hal yang aktual dan menarik.
Sekilas Yonmarhanlan II PadangBatalyon Marinir Pertahanan Pangkalan II/Padang atau Yonmarhanlan II Padang adalah satuan pelaksana Pasukan Marinir 1 yang memiliki tugas pokok menyelenggarakan pertahanan Pangkalan TNI Angkatan Laut dan melaksanakan tugas-tugas lain dalam rangka mendukung tugas pokok Lantamal II Padang. Operasionalnya bertanggungjawab penuh kepada Danlantamal II Padang.
Mako Yonmarhanlan II berada di Jalan Kolam indah I Cendana Mata air, Kelurahan Mata Air, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang.
Yonmarhanlan II dibentuk berdasarkan Peraturan Kepala Staf Angkatan Laut Nomor : Perkasal/26/IX/2007 tanggal 4 September 2007, tentang pembentukan Yonmarhanlan II, III, dan IV. Kemudian disetujui dan disahkan berdasarkan Peraturan Panglima TNI nomor : Perpang/68/IX/2010 tanggal 16 September 2010 tentang persetujuan dan pengesahan satuan-satuan di lingkungan Korps Marinir TNI Angkatan Laut serta Surat Telegram Dankormar Nomor: ST/1017/2007 tanggal 01 Oktober 2007 tentang Peresmian Yonmarhanlan II. Berkedudukan di Padang BKO Lantamal II, terdiri dari Kompi Markas, Baterai Arhanud, dan Kompi Senapan A.