Kepedulian sosial terhadap sesama itu dilakukan di tengah kesibukan kakak-beradik itu bersekolah di SMA Regina Pacis Bogor, Jawa Barat, dan sesudahnya. Saat Alira kemudian kuliah di Korea University Business School di Seoul, Korea Selatan (Korsel) dan bekerja di perusahaan farmasi terkemuka Daewoong di Korsel, dia terus melanjutkan kiprah sosialnya.
Hal yang sama juga dilakukan Ero yang lulusan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadaran Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat. Kiprah mereka selengkapnya tersaji di buku setebal 293 halaman.
Serius MenyimakSebelum Dr Aqua Dwipayana menyampaikan presentasinya, Komandan Lanud I Gusti Ngurah Rai Kolonel Pnb. Trinanda Hasan Febrianto lebih dulu memberi sambutan.
Baca Juga:Mimpi Warga Margamekar Punya Jalan Mulus, Akhirnya Jadi KenyataanBanjir Terjang Sindanggalih, Tiga Lokasi Terdampak Paling Parah
Mantan ajudan Wakil Presiden Ma’ruf Amin itu mengatakan di awal ia bertugas di Lanud I Gusti Ngurah Rai ingin meningkatkan kemampuan komunikasi para prajurit dan keluarganya serta memotivasi mereka. Sehingga sengaja mengundang Dr Aqua Dwipayana untuk melaksanakan Sharing Komunikasi dan Motivasi.
“Saya sudah lama kenal Pak Aqua. Waktu saya masih berpangkat Lettu. Beliau sudah seperti kakak dan saudara saya. Kami akrab sekali,” jelas suami Indriasih itu.
Saat menyampaikan undangan untuk memberikan Sharing Komunikasi dan Motivasi, Dr Aqua Dwipayana menyatakan siap. Dengan senang hati melaksanakan semua amanah tersebut.
Bapak dari Fildzah Rinda Hibatullah Wafi, Muhammad Yuwawira R. Athaya, dan Khansa Safa Sasikirana itu tahu persis selama ini Dr Aqua Dwipayana sangat sering Sharing Komunikasi dan Motivasi di jajaran TNI termasuk TNI Angkatan Udara. Sehingga meminta motivator kawakan tersebut untuk menyampaikan materi kepada jajarannya dan keluarga.
“Kepada seluruh yang hadir saya minta untuk serius menyimak yang disampaikan Pak Aqua. Pasti materi beliau sangat bermanfaat buat kita semua dan keluarga,” ujar Trinanda.
Pria rendah hati yang pernah sekolah di Amerika dan Korea Selatan itu mengatakan, semua jajarannya tanpa terkecuali, mendapatkan dua buku “super best seller” karya Dr Aqu Dwipayana. Untuk itu agar semua bukunya dibaca termasuk oleh keluarga masing-masing.
“Buku-buku karya Pak Aqua ini “super best seller”. Semua jajaran dan keluarganya agar membacanya sampai tuntas,” pungkas Trinanda.