sumedangekspres, KOTA – Kepala Desa Merkarjaya Kecamatan Sumedang Utara, Dr Awandi Nopyan S MPd mengucapkan selamat kepada pasangan Gurbernur dan Bupati terpilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024.
“Pertama, saya selaku Kepala Desa Mekarjaya menyampaikan selamat kepada para pemimpin terpilih di Pilkada 2024. Selamat, sukses, dan mudah-mudahan Amanah, ” ucapnya kepada Sumeks, kemarin.
Berikutnya, Kades menyampaikan harapan agar para pemimpin terpilih bisa meningkatkan inovatif serta kreativitas untuk pengembangan masyarakat desa khusunya di Sumedang dan umumnya di Jawa Barat.
Baca Juga:Kades Jatimulya Minta Bupati Terpilih Prioritaskan DesaKronologi Truk Alami Kecelakaan di Kecamatan Pamulihan, Satu Orang Alami Luka
“Sehingga masyarakat bisa lebih maju dan sejahtera, yang akhirnya kita memiliki banyak kegiatan yang pro rakyat,” paparnya.
Kades juga meminta jajaran Pemerintahan yang baru memperhatikan kesejateraan para perangkat desa.
“Karena untuk kemajuan suatu daerah semua berawal dari desa, untuk itu mohon perhatikan terutama untuk tunjangan aparatur Desa,” tandasnya.
Ia berharap perihal tunjangan aparatur desa tersebut, pemerintah menggunakan standar Upah Minimum Kabupaten/ Kota (UMK).
“Jangan sampai kita memperjuangan yang lain, namun justru untuk penunjang kesejahteraan aparatur desa saja tidak mencapai UMK, ” imbuhnya.
Kades juga menyampaikan harapannya kepada calon gubernur terpilih Jawa Barat, Dedi Mulyadi, untuk bisa meningkatkan Bantuan Keuangan Desa (Bangkudes).
“Bantuan Sarana prasarana Provinsi minimal bisa naik menjadi 500 juta Rupiah,”ujarnya
Baca Juga:Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana Sampaikan Pesan yang Menginspirasi Pegawai Kantor Imigrasi JemberKetua Fraksi Partai Golkar Sumedang Tegur PT Yoda Terkait Banjir di Cimanggung
Menurutnya, jumlah tersebut dinilai sebagai jumlah yang bisa membantu untuk membangun desa. Diakhir wawancara, sekali lagi Kades menyampaikan selamat kepada para pemimpin terpilih melalui Sumeks.
“Selamat sekali lagi kepada para peminpin terpilih, mudah-mudahan bisa amanah dan selalu semangat, demi memperjuangkan kesejahteraan masyarakat,” tutupnya. (ahm)