Intensitas Hujan Tinggi Buat Kali Ciliwung Kembali Meluap, Banjir Capai 1-2 Meter

Intensitas Hujan Tinggi Buat Kali Ciliwung Kembali Meluap, Banjir Capai 1-2 Meter
Intensitas Hujan Tinggi Buat Kali Ciliwung Kembali Meluap, Banjir Capai 1-2 Meter - (ist)
0 Komentar

sumedangekspres – Intensitas curah hujan yang tinggi kembali membuat Kali Ciliwung meluap.

Hingga sampai saat ini, banjir yang melanda sejak hari Senin (3/3) tersebut masih belum menunjukkan tanda-tanda surut.

Permukiman warga di Jalan Kebon Pala II, Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, menjadi pemukiman yang terkena dampak dan masih terendam banjir dengan kedalaman 1 hingga 2 meter pada Selasa pagi.

Baca Juga:Viral! Seorang Pria Nikahi Ibu Dari Teman Masa SekolahnyaSolo Leveling Season 2 Episode 9, Sung Jinwoo Akhirnya Dapatkan Exlicir Kehidupan!

Untuk menyelamatkan barang-barang berharga para warga bahkan sampai menggunakan perahu karet atau pelampung.

Beberapa warga ada yang lebih memilih untuk bertahan dirumah mereka, meski begitu petugas terus berupaya mengevakuasi warga yang hendak pindah ke tempat pengungsian.

“Keadaannya seperti ini, kalau mau ke mana-mana harus basah. Pakai perahu karet, semakin jauh, semakin dalam. Bahkan yang mau bekerja pun terhambat, motor harus diparkir di atas,” ujar Rukimah (53), Ketua RT 12/RW 04, saat ditemui di lokasi pada pagi hari.

Sementara itu Tim dari kepolisian dan BPBD setempat menyatakan jika mereka sudah siap dengan perahu karet untuk membantu proses evakuasi.

Beberapa keluarga, terutama ibu-ibu, anak-anak, dan lansia, kini telah mengungsi ke SDN 01 Kampung Melayu.

Banjir yang melanda DKI Jakarta ini dipicu oleh hujan deras yang mengguyur wilayah Bogor pada Minggu (2/3), yang menyebabkan debit air Bendung Katulampa meningkat.

Akibatnya, status bendungan tersebut berangsur-angsur mencapai Siaga 1, dan beberapa wilayah di Jakarta pun terendam air.

Baca Juga:Sakamoto Days Episode 9, Pengenalan Penuh Misteri Dari Karakter Terbaru Bernama SlurWarga Arcamanik Pasang Spanduk Tolak Alih Fungsi GSG Jadi Gereja

Artikel ini telah terbit di Jabarekspres dengan judul Kali Ciliwung Meluap! Permukiman di Kampung Melayu Jakarta Timur Terendam Banjir Setinggi 1-2 Meter

0 Komentar