Tabrakan Beruntun di Pamulihan, Lima Orang Terluka Termasuk Balita

Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Simpang Pamulihan tepatnya di depan Desa Haurngombong, Kecamatan Pamuliha
Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Simpang Pamulihan tepatnya di depan Desa Haurngombong, Kecamatan Pamulihan, pada Senin (3/3/2025) sore
0 Komentar

sumedangekspres – Tabrakan beruntun terjadi di Jalan Simpang Pamulihan tepatnya di depan Desa Haurngombong, Kecamatan Pamulihan, pada Senin (3/3/2025) sore. Empat kendaraan terlibat dalam insiden ini, menyebabkan lima orang mengalami luka-luka, termasuk seorang balita.

Menurut saksi mata sekaligus pengendara yang melintas bernama Ade, kecelakaan ini melibatkan dua unit mobil Toyota Avanza serta dua sepeda motor.

Kepala Desa Haurngombong, Dadang, mengonfirmasi bahwa laporan kejadian masuk sekitar pukul 16. 43 WIB. “Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun lima orang mengalami luka-luka. Tiga di antaranya harus mendapat perawatan lebih lanjut di rumah sakit,” ujar Dadang.

Baca Juga:Bupati Dony-Fajar Gaspol! Begini Gebrakan 100 Hari Kerja Untuk SemedangPencemaran Citarum, Gubernur Dedi Mulyadi Siapkan Program IPAL Komunal 

Ia menjelaskan bahwa dua pengendara sepeda motor dilarikan ke puskesmas terdekat, sementara tiga korban lainnya, termasuk seorang balita, dirujuk ke RSUD Umar Wirahadikusumah Sumedang.

Berdasarkan informasi sementara, kecelakaan bermula ketika dua mobil Avanza melaju dari arah berlawanan dan akhirnya bertabrakan, sebelum akhirnya menghantam dua sepeda motor yang datang dari arah Simpang.

“Yang menjadi korban ada diantaranya warga Desa Gunungmanik Tanjungsari,”tambahnya.

Saat ini, Unit Gakkum Satlantas Polres Sumedang telah menangani kasus ini untuk menyelidiki lebih lanjut penyebab pasti kecelakaan. Kejadian ini juga menjadi pengingat bagi pengendara untuk selalu berhati-hati dan memperhatikan kondisi jalan serta arus lalu lintas guna menghindari insiden serupa di masa mendatang. (kos)

Caption.

Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Simpang Pamulihan tepatnya di depan Desa Haurngombong, Kecamatan Pamulihan, pada Senin (3/3/2025) sore.

0 Komentar