SUMEDANG EKSPRES – Persib Bandung saat ini berada di posisi pertama klasemen sementara Liga 1 2024-2025.
Tercatat, saat ini Persib berada di peringkat pertama Liga 1 hingga pekan ke 28 dengan raihan 58 poin, unggul delapan poin dari Dewa United di peringkat kedua.
Raihan 58 poin yang telah dikumpulkan Persib ini berasal dari 16 laga kemenangan, 10 kali hasil imbang, dan hanya mengalami dua kekalahan.
Baca Juga:Masa Depan Cerah Buat Timnas Indonesia? Tercatat Ada 3 Pemain Keturunan Berdarah Jerman, Ini Daftar SosoknyaAntrean Membludak di Samsat Soreang, Pemerintah Kabupaten Bandung Berencana Buka 3 Titik Lokasi Baru
Masih ada enam pertandingan lagi yang harus dilalui Maung Bandung untuk menyelesaikan Liga 1 musim ini.
Di antaranya tim asuhan Bojan Hodak ini akan menjamu Bali United pada Jumat, 18 April 2025 mendatang.
Kemudian akan menghadapi PSS Sleman pada Sabtu, 26 April 2025 dan menghadapi Malut United pada 2 Mei 2025.
Selanjutnya akan menghadapi Barito Putera pada 9 Mei, lawan Persita pada 16 Mei, dan Persis Solo pada 24 Mei.
Dari enam laga tersebut, Maung Bandung sebenarnya mendapatkan keuntungan karena empat di antaranya berstatus sebagai laga kandang.
Lantas, bagaimana syarat Beckham Putra CS agar bisa kembali meraih gelar juara Liga 1 untuk musim ini?
Berdasarkan perhitungan poin, Persib setidaknya hanya membutuhkan dua belas poin lagi atau empat kemenangan.
Baca Juga:Akun Instagram Ridwan Kamil Sempat Diretas dan Kini Telah Kembali, Eko Maung: Tiada Ujian Melebihi..Sempat Diretas, Ridwan Kamil Konfirmasi Akun Instagram Miliknya Telah Kembali, Begini Katanya
Sehingga dengan raihan empat kemenangan tersebut, tim asuhan Bojan Hodak akan mengumpulkan 70 poin.
Raihan 70 poin tersebut tidak akan mampu disusul oleh tim-tim Liga 1 lainnya termasuk Dewa United.
Di sisi lain dengan empat laga kandang yang dimiliki, Persib harus bisa memanfaatkan peluang tersebut sebaik mungkin.*