Kodim/0610 Sumedang Gelar Binlat, Siapkan Generasi Muda Tangguh

BERLATIH: Sejumlah anggota Binlat saat mengikuti latihan fisik di Lapangan Kodim 0610/Sumedang, baru-baru ini.
ISTIMEWA, BERLATIH: Sejumlah anggota Binlat saat mengikuti latihan fisik di Lapangan Kodim 0610/Sumedang, baru-baru ini.
0 Komentar

sumedangekspres, KOTA – Kodim 0610/Sumedang menggelar Pembinaan Latihan (Binlat) bagi pemuda-pemudi yang bercita-cita menjadi prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI). Kegiatan tersebut bertujuan membekali peserta dengan kemampuan fisik, mental, dan wawasan kebangsaan sebagai persiapan menghadapi seleksi penerimaan TNI.

Binlat dilaksanakan setiap hari Selasa dan Jumat di lapangan Markas Kodim 0610/Sumedang, Kelurahan Pasanggrahan Baru, Kecamatan Sumedang Selatan. Sebanyak 54 peserta dari berbagai kecamatan di wilayah binaan Kodim 0610/Sumedang mengikuti kegiatan tersebut secara sukarela.

Materi yang diberikan meliputi latihan fisik seperti lari 12 menit, push-up, sit-up, pull-up, dan shuttle run. Selain itu, peserta juga menjalani pemeriksaan postur tubuh dan kesehatan awal guna mengetahui kesiapan fisik mereka.

Baca Juga:Eksekusi Lahan di Cicalengka Batal Usai Protes Warga dan Viralnya Video Seorang NenekWarga Cimanggung Resah Tumpukan Sampah Kian Parah

Komandan Kodim 0610/Sumedang, Letkol Kav. Christian Gordon Rambu, menyatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap generasi muda.

“Kami ingin calon prajurit memiliki kesiapan menyeluruh, baik fisik, mental, maupun pengetahuan kebangsaan. Dengan pembinaan ini, mereka lebih siap mengikuti seleksi TNI yang kompetitif,” ujarnya, baru-baru ini.

Kegiatan Binlat tersebut terbuka untuk seluruh pemuda yang memenuhi persyaratan administrasi dan memiliki semangat juang tinggi. Pelatihan tidak dipungut biaya, informasi lebih lanjut dan pendaftaran dapat dilakukan melalui Staf Pers Kodim 0610/Sumedang. (red)

0 Komentar