SUMEDANGEKSPRES.COM, Cicalengka – Kebun bambu milik Unang 58 yang berlokasi di Kampung Legok Sahari RT 2 RW 9 Desa Narawita, Kecamatan Cicalengka terbakar.
Kanit Pol PP Cicalengka Yuliani membenarkan terjadinya kebakaran itu. Lokasi kebakaran
bersebelahan dengan kandang ayam milik Gita, 36, dan hampir merembet ke perkampungan warga.
“Ada kehawatiran api merembet ke kandang ayam, makanya ada warga yang minta bantuan kepada petugas damkar untuk melakukan pemadaman,” terang Yuliani di lokasi kebakaran.
Baca Juga:Targetkan 20 Ribu Dosis Vaksin dalam SehariPeredaran Miras di Cibugel Dekati Zero
Meski demikian, kata Yuliani, penyebab kebakaran belum di ketahui darimana asalnya. Untuk memadamkan api dua unit damkar diturunkan serta anggota Satpol PP Kecamatan Cicalengka.
Di lokasi kejadian Komandan regu Damkar Cicalengka, Dudi mengatakan pihaknya turun ke lokasi kebakaran setelah ada telpon dari warga sekitar pukul 15.10.
“Begitu di lokasi kejadian, 20 menit kemudian api berhasil dipadamkan dan tidak sampai merembet ke lokasi lainya disekitar kebun bambu itu,” jelasnya.
Tidak ada korban dalam kejadian itu, namun beberapa tanaman di sekitar tempat kebakaran hangus terbakar. (kos)