Kepada Pemerintah Republik Indonesia Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi dan Direktur Jendral Pendidikan Tinggi; Kepada Rektor UPI Prof. Dr. M. Solehuddin, M.Pd., MA serta Para Wakil Rektor UPI; Direktur UPI kampus Sumedang Prof. Dr. H. Yudha M Saputra, M.Ed,; Dr. Maulana, M.Pd sebagai Wakil Direktur UPI Kampus Sumedang; Para ketua prodi beserta seluruh dosen dilingkungan UPI Kampus Sumedang, yang senantiasa memberikan kepercayaan untuk selalu berkiprah dan bersama-sama dalam membangun kultur akademis. Para pimpinan, tendik UPI Kampus Sumedang, dan Direktorat Sumber Daya Manusia, yang telah membantu secara Teknik administratif dalam proses pengusulan jabatan guru besar.
Terima kasih untuk keluarga saya, istri saya dan anak-anakku yang tercinta yang telah mencurahkan tenaga, pikiran dan motivasi serta doa dimulai dari awal berkarir sebagai pendidik pegawai negeri hingga menjadi dosen UPI sampai pada pencapaian kari sebagai guru besar di Universitas Pendidikan Indonesia ini. di kesempatan yang mulia ini juga saya haturkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya apabila ada kata-kata dalam penyampaian pidato ini kurang berkenan dihati para hadirin. Semoga kita semua dihimpun oleh Allah yang maha kasih sebagai kafilah rohani yang senantiasa bergerak untuk senantiasa berkontribusi dalam membangun sebuah perubahan dalam mewujudkan karakter bangsa yang unggul melalui pendidikan yang disertai oleh bimbingan dan hidayahnya.
Allahu muwafiq ila aqwami thariq.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.