7 Artis yang Dituduh Melecehkan Agama

7 Artis yang Dituduh Melecehkan Agama
7 Artis yang Dituduh Melecehkan Agama (ist/Merdeka.com)
0 Komentar

sumedangekspres – Ada beberapa artis yang dituduh melecehkan agama Islam, isu itu salah satu ranah yang paling sensitif jika dibahas dan bahkan bisa melebar sampai pelecehan. Tak ayal jika banyak orang yang lebih berhati-hati bila membahas sesuatu yang berkaitan dengan agama tertentu. Tapi, tidak sedikit figur publik di Tanah Air yang berulah mengaitkan soal agama.

Hati-hati dalam berucap sekali kepleset lidah saja bisa berujung pada tudingan penghinaan umat tertentu. 7 Artis berikut ini melontarkan ungkapan kontroversial yang dianggap nista oleh sebagian pihak. Beberapa tuduhan pelecehan pun muncul.

Bahkan beberapa artis tersebut hampir dijebloskan ke bui sebelum akhirnya mereka memberikan klarifikasi dan minta maaf. Dirangkum iNews.id dari berbagai sumber, Sabtu (5/21/2022), nah, menyadur dari berbagai sumber berikut adalah ulasan tentang artis yang lecehkan agama Islam.

Baca Juga:Macam-Macam Sikap Sabar Dan 5 Keutamaannya Dalam IslamCamat Bidik Tiga Unsur Kembangkan Darmaraja

  1. Andre Taulany

Andre Taulany dituduh sudah melecehkan agama Islam. Komedian kondang ini pernah melontarkan perkataan di salah satu acara televisi yang dinilai sudah menistakan agama. Melontarkan guyonan ketika membahas tentang Nabi Muhammad.

Akibatnya, Andre Taulany langsung dilaporkan oleh PA 212. Terjadi saat Andre Taulany menjadi pemandu acara disebuah tayangan televisi.

Selain itu, mantan vokalis band Stinky ini juga pernah membuat candaan yang menyebut nama Ustadz Abdul Somad dan Ustadz Adi Hidayat. Pernyataan tersebut juga viral di media sosial sampai memancing amarah warganet. Hingga akhirnya Andre meminta maaf dan mengklarifikasi jika dirinya sama sekali tidak bermaksud menghina islam ataupun pemuka agama.

  1. Ernest Prakasa

Aktor sekaligus sutradara Ernest Prakasa, juga pernah terlibat dalam kasus lecehkan agama Islam. Ia pernah mendapatkan kecaman karena  pernyataan kontroversial tentang seorang tokoh agama Islam terkenal, yang bernama Zakir Naik.

Hal itu bermula ketika Zakir Naik dirumorkan akan datang ke Indonesia dan bertemu dengan Jusuf Kalla.

Terkait isu tersebut, Ernest lantas menulis cuitan di Twitter terkait kontroversi Zakir Naik. Sayangnya, cuitan itu justru berujung pada pemboikotan dirinya sebagai model iklan sebuah produk. Ernest akhirnya meminta maaf dan menghapus cuitan tersebut.

0 Komentar